x

Pemain Blackburn Rovers Sambangi Duta Besar RI di Inggris, Mau Naturalisasi?

Jumat, 15 April 2022 08:14 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena

INDOSPORT.COM - Pemain Blackburn Rovers, Joseph Ferguson Simatupang, sambangi Duta Besar Indonesia di Inggris. Benarkah jika ia akan melakoni naturalisasi?

Joseph Ferguson Simatupang adalah pemain keturunan Indonesia yang lahir di Manchester. Sang Ibu merupakan orang asli Batak, dan sang ayah berasal dari Inggris.

Baca Juga

Maka dari itu, Joseph Simatupang memiliki kedekatan dengan Indonesia, sehingga ia langsung memenuhi undangan dari Duta Besar Indonesia di Inggris, Desra Percaya.

Joseph datang ke kediaman Dubes Desra Percaya pada Kamis (14/04/22) bersama sang ayah, namun tak ditemani sang ibu.

Baca Juga

"Di sela-sela kesibukan saya selalu sempatkan belajar hal baru, melatih kosa kata bahasa Batak, bersama teman baru saja, Joseph Ferguson Simatupang."

Bahkan, Desra juga mengaku terpukau karena Joseph bermain untuk klub besar, Blackburn Rovers. Walaupun sebagai bek, Joseph juga berkontribusi mencetak gol.

"Di usianya yang sangat muda, 19 tahun, Joseph yang berdarah Batak-Inggris, saat ini telah mencetak prestasi menjadi bek kanan klub Blackburn Rovers," tulis Desra.

Baca Juga

"Bahkan Joseph pernah mencetak satu gol ketika melawan Arsenal bulan lalu," ujarnya.

Faktanya, Desra dikenalkan pada Joseph oleh Elkan Baggott, pemain keturunan yang membela Timnas Indonesia. Apakah Joseph juga akan menyusul dengan naturalisasi?


1. Kalah Main Ping Pong, Joseph Didoakan Masuk Timnas Indonesia

Joseph Ferguson Simatupang, Pemain berdarah Indonesia di Inggris

Pemain Blackburn Rovers, Joseph Ferguson Simatupang hadir dalam jamuan Duta Besar Indonesia di Inggris, Desra Percaya.

Tak sekadar membahas sepak bola, Joseph Simatupang dan Desra juga menyempatkan untuk bertanding ping pong di rumahnya.

Baca Juga

Walau Joseph Simatupang sudah menjadi atlet profesional, tapi dalam urusan ping pong, nampaknya Desra jauh lebih unggul.

"Namun sepertinya kalau urusan ping pong, sampai saat ini saya tetap juaranya," ucap Desra Percaya di caption Instagram-nya.

"Tapi urusan ping pong saya dengan Joseph belum selesai, akan banyak duel berikutnya lagi," tambah Desra Percaya.

Baca Juga

Joseph Simatupang pun mengaku sangat bersemangat untuk kembali menjajal ping pong dan mengalahkan Desra Percaya.

"Terima kasih Bapak atas sambutan yang hangat. Jangan khawatir, saya akan kembali dan menghadapi Anda bermain ping pong," tulis Joseph Simatupang di kolom komentar.

"Sangat senang bisa bicara dengan Anda dan membangun lebih banyak hubungan dengan keluarga Indonesia," tambahnya.

Baca Juga

Melihat kedekatan Joseph dengan Duta Besar Indonesia, penggemar pun berharap suatu saat bek kanan Blackburn Rovers itu akan bermain untuk Timnas Indonesia.

"Tolong doakan ya (Joseph main di Timnas Indonesia)," tuntas Dubes Desra Percaya.


2. Joseph Simatupang Kirim CV ke Timnas Indonesia

Joseph Ferguson Simatupang, Pemain berdarah Indonesia di Inggris

Sebelumnya, Joseph Ferguson Simatupang memang sempat menyampaikan harapan untuk bermain di skuat Timnas Indonesia.

"Saya sudah dihubungi perwakilan Timnas. Saya sudah mengirimkan video permainan saya, dan sedang proses mengirimkan CV," ungkap Joseph Simatupang saat dihubungi awak redaksi INDOSPORT, tahun 2020 lalu.

Sayangnya, sampai saat ini, belum ada panggilan resmi dari PSSI dan Timnas Indonesia untuk Joseph Simatupang.

Blackburn RoversNaturalisasiTimnas IndonesiaBola InternasionalJoseph Simatupang FergusonPerjuangan Bakat Muda Indonesia di Luar NegeriBerita Timnas IndonesiaDesra Percaya

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom