x

Persib Gagal Juara Liga 1, Manajemen Ucapkan Terima Kasih kepada Pemain

Jumat, 1 April 2022 19:41 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Herry Ibrahim
Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, mengucapkan terima kasih kepada pemain, pelatih dan official tim Persib Bandung meski gagal juara Liga 1 musim ini.

INDOSPORT.COM - Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, mengucapkan terima kasih kepada pemain, pelatih dan official tim Persib Bandung yang sudah berjuang di kompetisi Liga 1 2021-2022.

Selain itu, manajemen juga mengucapkan terima kasih kepada Bobotoh sudah memberikan dukungan kepada skuat Maung Bandung, meskipun kompetisi Liga 1 2021-2022 digelar berbeda dari biasanya. 

Baca Juga

Lantaran kompetisi Liga 1 2021-2022 digelar di tengah pandemi Covid-19 dan pertandingan di terpusat di beberapa daerah di Indonesia tanpa penonton.

"Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemain, pelatih, official, staff dan semua tim pendukung yang telah bekerja keras dan telah memberikan seluruh kemampuan terbaiknya," kata Teddy dalam rilis yang diterima INDOSPORT.COM.

Baca Juga

Selain itu, pihaknya menyampaikan permohonan maaf kepada Bobotoh, pasalnya pada kompetisi Liga 1 2021-2022 skuat Maung Bandung gagal memberikan gelar juara dan hanya mampu finish di peringkat kedua.

Manajemen Persib tetap mensyukuri hasil yang diraih tim kebanggaan Bobotoh di kompetisi Liga 1 2021-2022, pasalnya skuat Maung Bandung sudah berjuang dan berusaha menampilkan permainan terbaiknya.

Baca Juga

"Kami juga menyampaikan permohonan maaf, karena belum bisa memberikan gelar juara untuk tahun ini, tetapi pencapaian di posisi kedua (runner up) untuk Persib pada musim ini merupakan hasil yang maksimal dari sebuah perjuangan keras dan pantang menyerah," ucap Teddy

"Kita harus tetap bersyukur dengan hasil ini dan tentunya kami bangga terhadap perjuangan dan kinerja dari seluruh pemain yang telah memberikan segalanya di lapangan" jelas Teddy.


1. Tidak Sesuai Harapan

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, mengucapkan terima kasih kepada pemain, pelatih dan official tim Persib Bandung meski gagal juara Liga 1 musim ini.

Teddy menuturkan, pencapaian yang didapat skuat Maung Bandung saat ini memang tidak sesuai dengan harapan. Pasalnya, tim kebanggaan Bobotoh menargetkan untuk meraih gelar juara.

Baca Juga

Meski begitu, posisi dua yang ditempati skuat Maung Bandung di kompetisi Liga 1 2021-2022 harus disyukuri, karena dengan begitu Persib mendapatkan tiket untuk tampil di piala AFC.

Sebagai informasi, setelah absen selama tujuh tahun di AFC Cup, maka tahun depan Persib akan berkompetisi kembali, berjuang meraih prestasi dan bersaing dengan tim-tim terbaik di Asia. 

Baca Juga

"Jadi, tidak ada yang perlu disesali, kita semua harus bangga dengan hasil ini, karena ini adalah murni perjuangan dari para pemain dengan segala kekurangan dan tantangan yang ada di kompetisi Liga 1 2021/2022 ini, khususnya menjalankan pertandingan disaat pandemi Covid-19" tambahnya.


2. Rindu Dukungan Bobotoh

Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PBB), Teddy Tjahjono, mengucapkan terima kasih kepada pemain, pelatih dan official tim Persib Bandung meski gagal juara Liga 1 musim ini.

Sementara itu, kompetisi Liga 1 2021-2022 yang berlangsung terpusat di satu daerah dan digelar tanpa penonton, membuat Persib tidak dapat merasakan langsung dukungan Bobotoh di dalam Stadion.

Teddy tak menampik, hal itu membuat skuat Maung Bandung rindu dengan suasana stadion yang dipadati oleh Bobotoh. 

Meski begitu, berkat doa dari Bobotoh, pemain Persib tetap memiliki motivasi dan berusaha menampilkan permainan terbaiknya, sehingga hasilnya finish di peringkat kedua klasemen Liga 1 2021-2022 dengan mengoleksi 69 poin.

"Tidak lupa, kami juga sangat mengapresiasi dukungan luar biasa yang sudah diberikan oleh para Bobotoh dari rumah selama ini. Kami juga merindukan kebersamaan dengan seluruh Bobotoh di stadion," ujar Teddy.

"Namun karena situasi pandemi Covid-19 membuat kita semua sampai saat ini harus menjaga jarak. Namun, doa dari seluruh bobotoh di rumah masing-masing tetap dapat tersambung, dan prestasi tahun ini pun tak lepas dari energi positif yang diberikan oleh seluruh Bobotoh terbaik" jelas Teddy.

Persib BandungBobotohBali UnitedLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1Liga 1 2021

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom