Rela Lepas Griezmann ke Atletico, Barcelona Inginkan Balas Budi Mahal Berupa Pemain Bintang
INDOSPORT.COM - Barcelona rupanya tidak berniat untuk melepas Antoine Griezmann kembali ke Atletico Madrid pada bursa transfer musim panas 2021 lalu dengan kontrak pinjaman.
Los Cules sebenarnya menginginkan barter dengan mereka mendapatkan Joao Felix namun sayangnya angan-angan tersebut gagal terwujud.
Padahal Barcelona sudah sangat mendambakan talenta Felix yang dirasa cocok dengan filosofi mereka. Wonderkid 22 tahun asal Portugal tersebut tentunya lebih klop dengan sepak bola menyerang yang diperagakan di Camp Nou.
Agen dari Felix, Pedro Cordreiro, sudah siap membantu Barcelona untuk melancarkan transfer tersebut namun pada akhirnya Atletico menolak.
Mereka merasa jika sang penyerang serba guna Portugal tersebut masih jadi bagian proyek di Wanda Metropolitano.
Tidak mungkin juga Los Rojiblancos akan menukarkan seorang Felix yang dibeli seharga 120 juta Euro dengan seorang Griezmann yang walaupun pernah menjadi bintang mereka namun saat dipulangkan kondisinya tak seperti sedia kala.
"Aku sangat suka pada Joao Felix," ungkap Joan Laporta selaku presiden Barcelona saat ditanyai soal kans Barcelona mendapatkan sang incaran.
"Saat melihatnya bermain, ada kepuasan tersendiri. Pada musim panas lalu kami sangat dekat dengan kesepakatan untuk mendatangkannya,"
"Barcelona mengusahakan agar Atletico mau menukarnya dengan Griezmann namun di tengah jalan negosiasi tersebut batal," tuturnya menambahkan.
1. Barcelona Masih Punya Kans Dapatkan Joao Felix
Kemungkinan bagi Barcelona untuk mendapatkan jasa Joao Felix dari Atletico Madrid sepertinya masih cukup terbuka lebar.
Terutama dengan isu ketidakpuasaan Felix di ibu kota Spanyol. Ia merasa jika potensinya tidak akan terpakai dengan baik apabila terus bermain di bawah manajer Diego Simeone yang lebih menekankan pertahanan.
Dari 106 pertandingan di segala ajang, Felix baru bisa mengemas 27 gol dan 15 assist. Angka tersebut sama sekali tak bisa dibandingkan dengan fenomena muda lainnya seperti Erling Haaland ataupun Kylian Mbappe.
Padahal saat masih merumput untuk Benfica, Felix diprediksi akan bisa menyaingi Haaland dan Mbappe untuk menjadi pemain terbaik dunia di masa depan.
Cedera juga bisa jadi salah satu alasan kenapa jebolan akademi FC Porto itu belum juga bisa meledak saat ini.
Dalam tiga musim berbaju Atletico, Felix tidak pernah tidak cedera. Paling tidak tiap musimnya ada tiga cedera sehingga ia tak pernah punya laju yang stabil.
Di 2021/2022 bahkan Felix sudah pernah menderita masalah pada engkel yang memaksanya absen selama lebih dari tiga bulan.
Akhirnya tempatnya di lini depan kerap tergusur oleh Griezmann atau Angel Correa. Sulit untuk membayangkan jika Felix masih mau bersabar dengan kondisinya saat ini.
Maka dari itu tidak heran jika beberapa kali Felix diisukan meminta untuk pergi. Masalahnya dengan Atletico ia terikat kontrak panjang hingga Juni 2026.
Barcelona bisa saja mengajak Joao Felix lagi untuk pergi. Siapa tahu di lingkungan yang baru, pemain berjuluk Bocah Ajaib tersebut bisa lepas dari 'kutukan' yang menghambatnya selama ini.
2. Enggan Emban Resiko Finansial untuk Haaland dan Mbappe
Tidak ingin terjebak dalam kesulitan ekonomi lebih lama lagi, Barcelona berniat untuk tidak kalap di bursa transfer musim panas 2022 mendatang.
Itu artinya tim berjulukan Los Cules juga menghidari untuk ikut dalam perebutan dua pemain yang akan menjadi komoditi panas yakni Kylian Mbappe dan Erling Haaland.
Hal ini dinyatakan sendiri oleh presiden mereka yakni Joan Laporta yang ingin sebijak mungkin mengenai pengeluaran Barcelona seusai klubnya nyaris bangkrut beberapa waktu lalu.
Memang benar jika Mbappe bisa diboyong secara cuma-cuma akibat habis kontrak dengan Paris Saint-Germain dan Haaland punya klausul rilis murah dari Borussia Dortmund seharga 75 juta Euro.
Namun, keduanya tetap akan jadi beban dompet Barcelona. Sebagai pemain kelas dunia, gaji yang diminta oleh Mbappe dan Haaland akan sangat tinggi. Belum lagi juga ada dana yang harus dikeluarkan untuk bonus kontrak dan komisi agen.
Baca selengkapnya: Gara-gara Hal Ini, Barcelona Mundur Dekati Mbappe dan Haaland