3 Pemain Timor Leste yang Sempat Sulitkan Kemenangan Timnas Indonesia
INDOSPORT.COM – Meski berhasil meraih kemenangan, namun tiga pemain Timor Leste berikut ini sukses bikin mati kutu serta sulitkan Timnas Indonesia dalam mencetak gol. Siapa sajakah mereka?
Hasil positif diraih Timnas Indonesia dalam dua kali pertandingan FIFA matchday kontra Timor Leste, catatan tersebut membuat skuat Garuda melejit di daftar ranking FIFA.
Pada pertandingan teranyarnya, Timnas Indonesia yang kembali menghadapi Timor Leste berhasil raih kemenangan telak 3-0, Minggu (31/01/22) malam WIB.
Bertanding di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Timnas Indonesia mampu meraih kemenangan lewat gol yang dicetak Terens Puhiri, Ramai Rumakiek dan Ricky Kambuaya.
Hasil ini sekaligus melanjutkan tren kemenangan Timnas Indonesia di jeda internasional, di mana pada Kamis 27 Januari 2022 silam, anak asuh Shin Tae-yong juga berhasil pesta gol 4-1 saat berjumpa Timor Leste.
Meski berhasil raih kemenangan telak, namun pada pertemuan kedua kontra Timor Leste skuat Timnas Indonesia sempat diberi perlawanan sengit oleh tim tamu.
Dalam 90 menit laga berjalan, setidaknya ada tiga pemain Timor Leste yang bermain sangat gemilang dan beberapa kali sukses hadirkan ancaman ke pertahanan Timnas Indonesia.
Lantas siapa sajakah mereka? Berikut INDOSPORT coba merangkum serta mengulas:
Dom Lucas Martins Fatima Braz
Nama pertama adalah Dom Lucas Martins Fatima Braz alias Dom Lucas Braz. Pemain bernomor delapan ini merupakan pengatur ritme permainan Timor Leste dari lini tengah.
Berperan sebagai deep lying playmaker, pergerakan Dom Lucas Braz memang sangat minim ke kotak penalti Timnas Indonesia, namun ada beberapa umpan terobosannya yang hampir ciptakan gol.
Bahkan pada menit ke-8’, eksekusi tendangan bebasnya nyaris menjebol gawang Nadeo Argawinata. Beruntung bola yang mengarah tepat ke gawang tersebut bisa diantisipasi kiper Timnas Indonesia.
Selain itu, gol Elias Mesquita yang sempat dianulir wasit juga merupakan hasil skema umpan Dom dari Lucas Braz.
1. Junildo Manuel de Castro Pereira
Berikutnya adalah Junildo Manuel de Castro Pereira atau dikenal dengan nama Junildo Pereira. Pemain berposisi penjaga gawang ini juga jadi salah satu pilar yang membuat Timnas Indonesia sempat frustasi.
Meski gawangnya kebobolan tiga gol, namun statistik menyebut jika selama 90 menit Junildo Pereira mampu melakukan sejumlah penyelamatan gemilang.
Gelandang muda Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan mungkin jadi salah satu pemain yang sukses dibuat jengkel oleh kiper Timor Leste ini.
Beberapa kali sepakan keras dan jarak jauh penggawa Persebaya tersebut sukses diamankan Junildo Pereira hingga gagal berbuah gol.
Total saat berada di lapangan, Junildo Pereira mampu catatkan 9 kali penyelamatan dari total 22 tembakang yang dilepaskan pemain Timnas Indonesia.
Paulo Domingos Gali Da Costa Freitas
Terakhir adalah Paulo Domingos Gali Da Costa Freitas alias Gali Freitas. Pemain asal klub Lalenok United ini memang merupakan momok buat pertahanan Timnas Indonesia.
Bahkan pada pertemuan pertama, jebolan SLB Laulara ini berhasil mencetak satu gol ke gawang Timnas Indonesia dan sempat membawa Timor Leste unggul sementara.
Sementara pada pertemuan kedua, Gali Freitas yang ditempatkan sebagai winger kanan bermain sangat agresif serta mampu jadi kreator dalam sejumlah peluang Timor Leste.
Bahkan pada menit ke-80’, pergerakan individualnya yang melakukan penetrasi ke kotak penalti Timnas Indonesia hampir membuahkan gol, beruntung sepakan kerasnya hanya melambung di atas mistar gawang.