Jadwal Liga Italia Hari Ini: Inter Milan Beruntung, Atalanta Jumpa Lazio
INDOSPORT.COM - Berikut jadwal Liga Italia 2021-2022 hari ini Sabtu (22/02/22) dan Minggu (23/02/22) dini hari WIB. Inter Milan hingga Atalanta siap bertanding.
Sebanyak tiga pertandingan Liga Italia 2021-2022 akan digelar pada Sabtu (22/02/22) malam dan Minggu (23/02/22) dini hari WIB.
Laga pertama adalah duel Genoa melawan Udinese di Stadion Luigi Ferraris, Sabtu (22/02/22) pukul 21:00 WIB. Tuan rumah membutuhkan kemenangan di laga ini demi memperbaiki posisi di papan klasemen.
Genoa saat ini menempati urutan 19 dengan raihan 12 poin. Sementara itu, Udinese bukan lawan yang ringan bagi tuan rumah. Sebab, tamu mereka duduk di posisi ke-14 dan sempat menang besar 4-0 atas Cagliari dan Crotone.
Kemudian, pemuncak klasemen sementara, Inter Milan, bakal menghadapi lawan yang terhitung mudah yakni Venezia.
Rekor kandang solid dengan belum terkalahkan di Giuseppe Meazza sejak 2020 di Liga Italia makin membuat l Nerazzurri semakin dijagokan untuk mendulang tiga angka.
1. Berikut Jadwal Liga Italia 2021-2022 Hari Ini
Terlebih dalam lima pertemuan terakhir dengan Venezia di ajang kompetitif, Inter lebih dominan dengan mengamankan tiga kemenangan.
Il Lagunari sang underdog hanya punya satu dan itupun sudah lama usang karena terjadi pada musim 1999/2000 lalu.
Sementara itu big match akan digelar di Olimpico Roma dimana Lazio yang sedang berusaha memanjat tabel klasemen menuju zona kompetisi Eropa harus meladeni Atalanta.
Dalam enam perjumpaan terakhir di kompetisi domestik, La Dea bisa menang tiga kali sementara I Biancocelesti hanya sekali saja.
Berikut Jadwal Liga Italia 2021-2022
Sabtu, 22 Januari 2022
21:00 WIB - Genoa vs Udinese
Minggu, 23 Januari 2022
00:00 WIB - Inter Milan vs Venezia
02:45 WIB - Lazio vs Atalanta