x

Terlalu Hebat di Dortmund, Kini Sancho Dianggap Sulit Samai Ekspektasi di Man United

Minggu, 16 Januari 2022 13:24 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Isman Fadil
Jamie Redknapp menyebut Jadon Sancho kini berada dalam bayang-bayang performa apiknya sendiri di Borussia Dortmund saat harus tampil untuk Manchester United. (foto: REUTERS/Phil Noble)

INDOSPORT.COM - Jadon Sancho kembali mengundang kritik di musim perdananya berbaju Manchester United. Ia dianggap terbebani bukti kehebatannya sendiri saat masih merumput bersama Borussia Dortmund.

Opini ini dilontarkan oleh pundit Inggris, Jamie Redknapp, yang mengkomentari Sancho usai hanya menjadi pemain pengganti kala United menghadapi Aston Villa pada Minggu (16/01/22) lalu. Posisinya sebagai winger utama ditempati oleh Anthony Elanga.

Saat tiba waktunya bermain pun Sacho tidak bisa memberikan efek maksimal. Hanya ada satu dribel yang ia tuntaskan tanpa gol maupun assist. Hasilnya United hanya bisa pulang dengan satu poin usai ditahan Villa 2-2.

Baca Juga
Baca Juga

Hingga 17 kali kesempatan tampil di Liga Inggris, Sancho hanya bisa mendulang satu gol. Sama sekali jauh berbeda bila dibandingkan dengan dirinya saat masih di Dortmund.

Dalam tempo empat musim Sancho mampu mengoleksi 50 gol dan 64 assist lewat 137 penampilan saja. Posisinya di starting XI Die Borussen pun tidak tergoyahkan namun nasib yang berbeda kini harus ia alami.

Baca Juga
Baca Juga

"Jadon Sancho tampak sedang tidak percaya diri. Di mataku ia terlihat kesulitan lari dari bayangannya sendiri dari Bundesliga Jerman. Dalam area sempit ia tampil apik namun tidak cukup cepat untuk melewati lawan," ungkap Redknapp pada Sky Sports.

"Itulah kenapa melawan Villa justru Elanga yang dimainkan. Ia bisa mengejar bola terobosan di sisi sayap tidak seperti Sancho. Ini adalah masalah baginya dan semoga saja segera bisa diatasi,"

"Sama saja dengan Marcus Rashford. Keduanya tampak bingung bagaimana cara melebihi penampilan bagus mereka dari musim lalu," ungkap putra dari mantan pelatih ternama Harry Redknapp tersebut.


1. Hanya Rotasi Biasa

Pelatih interim Manchester United, Ralf Rangnick. (REUTERS/Phil Noble)

Terkait dicadangkannya Sancho, Ralf Rangnick selaku manajer interim Manchester United punya argumennya sendiri. Ia bukannya hendak menepikan jebolan akademi Manchester City itu, namun memang hanya ingin melakukan rotasi karena padatnya jadwal The Red Devils.

Rangnick sendiri adalah penggemar talenta Sancho sejak keduanya masih sama-sama berkarier di Bundesliga Jerman mengingat sang juru taktik beberapa kali ditunjuk sebagai bos RB Leipzig. Itulah kenapa pencadangan kali ini tak perlu dibesar-besarkan.

Manchester UnitedLiga InggrisJadon SanchoBerita Liga Inggris

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom