x

Piala AFF: Timnas Indonesia Imbangi Vietnam, Pelatih Malaysia Mulai Cemas

Kamis, 16 Desember 2021 14:44 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor:
Piala AFF: Timnas Indonesia Sukses Imbangi Vietnam, Pelatih Malaysia Mulai Cemas.

INDOSPORT.COM - Keberhasilan timnas Indonesia menahan imbang Vietnam di laga Grup B Piala AFF 2020 membuat pelatih Malaysia yakni Tan Cheng Hoe merasa cemas.

Seperti diketahui, Vietnam yang sebelumnya sukses menghajar Malaysia dengan skor 3-0 baru saja dibuat frustrasi oleh taktik jitu dari Shin Tae-yong.

Baca Juga
Baca Juga

Bermain di Stadion Bishan, Singapura pada Rabu (15/12/21) malam WIB, Vietnam harus puas ditahan imbang timnas Indonesia dengan skor 0-0.

Hasil yang didapat oleh timnas Indonesia langsung membuat Tan Cheng Hoe tidak tenang. Pelatih kepala Malaysia itu menilai kalau para pemain muda di Skuat Garuda memiliki kecepatan dan semangat juang luar biasa.

"Shin Tae-yong membawa banyak pemain muda dan dalam hal kecepatan mereka cukup cepat dan cepat. Dari segi persiapan mereka juga baik," kata Tan Cheng Hoe dilansir dari Vocketfc.

"Mereka pernah menggelar latihan di Turki dan pertandingan persahabatan dengan Afganistan dan Myanmar dan mendapatkan hasil terbaik," ucapnya menambahkan.

Baca Juga
Baca Juga

Di ajang Piala AFF 2020, Shin Tae-yong memang membuat kejutan dengan memanggil sebagian pemain muda. Hanya Fachrudin Aryanto dan Evan Dimas yang memiliki caps terbanyak.

Padahal, Indonesia sendiri masih memiliki banyak pemain hebat di Liga 1 seperti Ilija Spasojevic dan Stefano Lilipaly hingga Riko Simanjuntak.


1. Berkat Kecerdasan Shin Tae-yong

Hasil Imbang Timnas Indonesia vs Vietnam Berkat Kecerdasan Shin Tae-yong.

Dalam duel melawan Vietnam, Shin Tae-yong benar-benar cerdas dalam memilih formasi. Ia langsung memasang lima bek sekaligus yakni Asnawi Mangkualam, Rizki Ridho, Fachruddin Aryanto, Alfeandra Dewangga Santosa, dan Pratama Arhan.

Kemudian di lini tengah, pelatih asal Korea Selatan tersebut sengaja tidak memasukan nama Evan Dimas ke dalam starter dan baru memainkannya pada babak kedua.

Dengan adanya lima bek, Vietnam benar-benar dibuat frustrasi. Mereka mampu menciptakan 21 tembakan, namun tidak ada yang berbuah gol.

MalaysiaVietnamTimnas IndonesiaPiala AFFBola InternasionalTan Cheng Hoe

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom