x

Luis Diaz, Penghancur AC Milan yang Bikin Chelsea dan Newcastle Siap Gelontorkan Rp1,3 T

Kamis, 28 Oktober 2021 11:44 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga

INDOSPORT.COM – Mengenal Luis Diaz, winger Porto sekaligus penghancur AC Milan yang bikin Chelsea dan Newcastle sama-sama siap menggelontorkan dana Rp1,3 triliun.

Nama Luis Diaz tengah menjadi perbincangan. Pasalnya, bomber Porto itu tengah jadi incaran dua klub Liga Inggris.

Salah satu klub Inggris yang meminati Diaz adalah Chelsea. Tim berjuluk The Blues itu bahkan dikabarkan sudah menghubungi agen Diaz, Pini Zahavi, untuk membantu bernegosiasi dengan Porto.

Baca Juga
Baca Juga

Chelsea memang sudah memiliki lini depan berkualitas berkat kehadiran Romelu Lukaku, namun manajer Thomas Tuchel menilai Luis Diaz bisa menjadi tambahan berharga.

Apalagi, kinerja Lukaku kini tengah menurun. Pemain asal Belgia itu sudah tak mencetak gol usai menjebol gawang Aston Villa di Liga Inggris  pada pertengahan September lalu.

Sementara itu, klub Liga Inggris lain yang juga meminati Diaz adalah Newcastle United. Seperti diketahui, The Magpies kini menjadi klub kaya raya dan sibuk mengincar sejumlah bintang yang dinilai bisa mengangkat performa mereka.

Luis Diaz sendiri memang tampil memukau bersama Porto musim ini. Bintang asal Kolombia itu sukses mencetak 7 gol dari 13 pertandingan di semua kompetisi meski berposisi sebagai winger kiri.

Baca Juga
Baca Juga

Bagi The Blues, kehadiran Diaz diharapkan bisa menambah daya ledak mereka di lini depan agar tak terlalu bergantung pada Lukaku. Alasan yang sama juga dimiliki oleh Newcastle yang selama ini mengandalkan Callum Wilson dan Allan Saint-Maximin.

Dengan usia yang baru 24 tahun dan ketajamannya, Newcastle dan Chelsea sama-sama rela menggelontorkan dana besar demi memenuhi klausul tebusnya yang mencapai 68 juta pounds (Rp1,3 triliun).

Bagi Newcastle United, jumlah tersebut akan menjadikan Luis Diaz sebagai pembelian termahal mereka sepanjang sejarah, memecahkan rekor Joelinton yang diboyong dari Hoffenheim dengan harga 44 juta pounds (Rp850 miliar).


1. Penghancur AC Milan dan Top Skor Copa America Bersama Messi

Penyerang FC Porto, Luis Diaz.

Lahir di Barrancas, Kolombia, pada 13 Januari 1997, Luis Diaz mengawali karier profesionalnya dengan bergabung ke klub Atletico Junior pada 2016 setelah tampil memukau di sesi trial.

Meski demikian, ia kemudian dipinjamkan ke klub anakan Atletico Junior yakni Barranquilla FC. Tampil gemilang bersama klub yang bermain di kasta kedua Kolombia itu, ia ditarik kembali ke Atletico Junior setahun kemudian.

Bersama Junior, kemampuan Diaz berkembang pesat. Berposisi sebagai sayap kiri, Diaz justru menjelma menjadi pemain yang tajam. Pada musim keduanya, ia bahkan sukses mencetak 16 gol dari 59 penampilan di semua kompetisi.

Aksi apiknya itu mencuri perhatian Porto. Raksasa Portugal itu kemudian memboyongnya pada Juli 2019 dan langsung memberinya kontrak berdurasi 5 tahun.

Tampil pertama kali di Eropa, Luis Diaz tak kesulitan beradaptasi. Ia bahkan langsung mencetak gol di laga keduanya bersama Porto yakni ketika kalah 2-3 dari Krasnodar di leg kedua kualifikasi Liga Champions.

Sejak itu, ia terus menjadi andalan Porto untuk mengisi sektor kiri penyerangan. Ia pun membalas kepercayaan itu dengan torehan 14 gol dan 7 assist dari 50 laga di musim perdananya.

Secara total, Diaz kini sudah mencetak 32 gol dan 14 assist dari 110 pertandingan di semua kompetisi untuk Porto, selama 2,5 musim.

Nama Diaz juga sempat menjadi perbincangan berkat aksi apiknya saat menghadapi AC Milan di matchday ketiga fase grup Liga Champions beberapa hari lalu.

Golnya di menit ke-65 lewat sepakan kekas kaki kanan tepat di tepi kotak penalti, sukses membawa Porto meraih kemenangan tipis 1-0 atas AC Milan.

Hasil itu membuat AC Milan tercatat selalu kalah dalam 3 laga yang sudah dijalani di Grup B Liga Champions musim ini dan kini menjadi juru kunci grup.

Di sisi lain, performa Diaz tak hanya gemilang di level klub. Di level timnas, ia berhasil membawa Kolombia menempati posisi ketiga di Copa America 2021.

Tak hanya itu, ia juga sukses menjadi top skor kompetisi tersebut lewat koleksi 4 gol, bersanding dengan megabintang Lionel Messi.

Menarik ditunggu siapakan di antara Chelsea dan Newcastle United yang berhasil mendapatkan jasa Luis Diaz di bursa transfer musim dingin. Atau justru ia memilih bertahan untuk membawa Porto terbang tinggi.

KolombiaChelseaLiga ChampionsAC MilanNewcastle UnitedFC PortoBerita Liga Champions EropaCopa America 2021

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom