x

Pernah Bertengkar Hebat, Sarri Diam-diam Ingin Reuni dengan Kiper Cadangan Mati Chelsea

Sabtu, 9 Oktober 2021 13:35 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor:
Kepa Arrizabalaga di laga Brighton vs Chelsea

INDOSPORT.COM - Kiper cadangan mati Chelsea, Kepa Arrizabalaga tak lama lagi akan angkat kaki dari Stamford Bridge setelah klub Liga Italia melayangkan proposal pembelian pada The Blues.

Sejak tiba di kota London pada musim panas 2018 lalu, Kepa Arrizabalaga mengalami siklus bak sebuah Roller coaster. Karirnya naik turun hingga puncaknya ia terlibat pertengkaran dengan Maurizio Sarri.

Momen pertikaiannya di tengah lapangan dengan Sarri membuat Kepa gagal dipercaya dibawah mistar The Blues di setiap rezim kepelatihan berikutnya.

Baca Juga
Baca Juga

Nasib Kepa makin ambyar setelah Chelsea mendatangkan Edouard Mendy dari klub Ligue 1 Prancis, Rennes dengan mahar 22 juta pound sterling.

Baca Juga
Baca Juga

Praktis setelah kedatangan Mendy, waktu bermain Kepa langsung berkurang drastic bahkan bisa dibilang jadi cadangan mati. Padahal kiper asal Spanyol itu telah berjuang untuk beradaptasi dengan tim Chelsea. 

Kini setelah terlalu lama duduk di bangku cadangan, karir Kepa akan segera terselamatkan. Uniknya juru selamat Kepa merupakan sosok yang pernah nyaris baku hantam dengannya di Chelsea, siapa lagi kalau bukan Maurizio Sarri yang kini membesut klub Liga Italia Lazio.


1. Lazio Inginkan Kepa

Maurizio Sarri pelatih Chelsea

Kiper cadangan mati Chelsea, Kepa Arrizabalaga tak lama lagi akan angkat kaki dari Stamford Bridge setelah klub Liga Italia Lazio resmi melayangkan proposal pembelian pada The Blues.

Menurut sebuah laporan dari publikasi Spanyol Fichajes, Lazio serius menginkan kiper berusia 27 tahun itu setelah Il Biancocelesti terancam kehabisan stok penjaga gawang.

Sejatinya, Lazio memang masih punya Thomas Strakosha dan Pepe Reina. Namun nama pertama terancam hengkang dari Stadion Olimpico setelah kontraknya akan kadaluarsa akhir musim ini. Sementara Reina dengan usianya yang tak muda lagi tak bisa terus-terusan jadi tumpuan pertahanan Lazio.

Kendati demikian, faktor keuangan bisa jadi masalah serius bagi Lazio. Pasalnya saat ini Kepa masih terikat kontrak dengan Chelsea hingga tahun 2025 mendatang. Artinya, jika Kepa dijual The Blues akan menginginkan bayaran yang cukup tinggi.

Dengan demikian, menarik untuk dilihat apakah Lazio akan tetap serius mendatangkan Kepa hingga membuatnya kembali reuni dengan Sarri.

Bursa TransferChelseaLazioMaurizio SarriKepa ArrizabalagaBerita Bursa Transfer

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom