Tolak Tukar Jersey Timnas, Erling Haaland Dicap Sombong oleh Pemain Lawan
INDOSPORT.COM – Bintang Borussia Dortmund, Erling Braut Haaland, dianggap telah bersikap tak sopan setelah menolak permintaan tukar jersey timnas Norwegia dengan pemain lawan.
Hal ini diungkapkan oleh penyerang timnas Gibraltar, Reece Styche, yang belum lama ini berhadapan dengan Erling Haalan dan timnas Norwedia di kualifikasi Piala Dunia 2022.
Laga yang digelar di Ullevaal Stadium pada 8 September itu dimenangkan oleh Norwegia dengan skor 5-1. Erling Haaland berhasil mencetak hattrick pada laga tersebut.
Sebelum kemenangan ini, Norwegia dan Gibraltar juga bertemu pada bulan Maret 2021. Norwegia menang 3-0, namun Haaland tak mencetak satu pun gol di laga tersebut.
Salah satu pemain Gibraltar, Reece Styche , mengungkapkan bahwa pertemuan timnya dengan Norwegia dengan Haaland menjadi bintangnya tak membuat dirinya dan rekan-rekan senang.
Pasalnya, Haaland pernah secara tidak sengaja melukai hati rekan setimnya, Roy Chipolina, yang ingin bertukar jersey dengan bintang Borussia Dortmund tersebut.
Namun, menurut pengakuan Styche, Haaland menolak permintaan Chipulina tersebut dengan ekspresi mengejek dan kemudian pergi meninggalkan Chipolina termangu seorang diri.
“Tidak satu pun dari kami menginginkan jersey Haaland, jadi kami mengabaikannya. Maret lalu, kapten kami Roy Chipulina meminta jersey Haaland saat kami bertemu di Gibraltar,” kata Styche dilansir dari Sun Sport.
“Norwegia menang 3-0 tetapi Haaland tidak mencetak gol, dia diganti setelah satu jam bermain dan sedikit kecewa,” jelas Styche.
1. Haaland Menolak Permintan Tukar Jersey
“Setelah melakukan wawancara TV, Roy berkata kepadanya (Haaland): 'Anak laki-laki saya penggemar berat Anda, apakah Anda keberatan bertukar kaus?',” sambung Styche.
“Haaland hanya memandangnya, tertawa dan pergi! Dia bisa membeli banyak barang, tapi dia tidak bisa menunjukkan kelasnya, mungkin dia sudah kena sindrom bintang.”
Styche sendiri menjadi satu-satunya pencetak gol di pertemuan kedua antara Norwegia dan Gibraltar pada awal bulan kemarin.
Gibraltar merupakan salah satu dari banyak negara kecil di Eropa yang mendapatkan kesempatan tampil di UEFA Nations League. Kompetisi ini memungkinkan negara semenanjung tersebut bertanding dalam pertandingan kompetitif secara reguler.