Rekrutan Anyar PSM Patok 2 Target Saat Hadapi Madura United di Liga 1
INDOSPORT.COM - Rekrutan anyar PSM Makassar, Ilham Udin Armaiyn, mematok dua target besar saat menghadapi Madura United pada pekan kedua BRI Liga 1 2021/22.
Pesepakbola berusia 25 tahun ini berhasrat memberi kemenangan perdana untuk Pasukan Ramang pasca hanya bermain imbang 1-1 melawan Arema FC pada laga sebelumnya.
Oleh karenanya, eks bintang Timnas Indonesia U-19 ini ingin menjadikan Madura United sebagai korban pertama klub berlogo perahu pinisi di ajang Liga 1 2021/22.
“Target utamanya tentu tiga poin. Mudah-mudahan kami diberi kemenangan. Insya Allah,” ungkap Ilham Udin Armaiyn di Stadion Pajajaran, Bogor, Jumat (10/09/21) sore.
Tak sampai disitu saja, penyerang sayap kiri ini juga kian termotivasi untuk menambah koleksi golnya setelah menyelamatkan PSM Makassar dari kekalahan atas Arema FC pada pekan lalu.
“Semoga saya berhasil mencetak gol lagi pada laga nanti,” kata pria asal Ternate ini dengan nada tegas dan penuh percaya diri.
Sekadar informasi, PSM Makassar akan dijamu oleh Madura United pada pekan kedua Liga 1 2021/22 di Stadion Madya Senayan, Jakarta, Minggu (12/09/21) mulai pukul 18.15 WIB.
1. Siap Tempur
Lebih lanjut, Ilham Udin Armaiyn mengatakan bahwa seluruh pemain PSM Makassar saat ini, termasuk jua dirinya, telah siap tempur bentrok dengan Madura United akhir pekan nanti.
“Yah, intinya saya dan rekan setim sudah siap untuk laga selanjutnya,” tutur pemilik nomor punggung 30 di PSM Makassar ini.
Sebagaimana diketahui, Ilham Udin Armaiyn menjadi salah satu dari 15 rekrutan anyar PSM Makassar pada bursa transfer awal musim Liga 1 2021/22.