Ngebet Nonton Debut Messi, Bek Andalan Barcelona Beli Hak Siar Ligue 1 Prancis
INDOSPORT.COM – Bek andalan Barcelona, Gerard Pique, diketahui telah membeli hak siar Ligue 1 Prancis demi menyaksikan mantan rekan setimnya debut bersama Paris Saint-Germain.
Lionel Messi, yang bergabung ke Paris Saint-Germain secara gratis musim panas ini, dilaporkan akan segera menjalani debutnya pada kompetisi Ligue 1 Prancis 2021-2022.
Penyerang berkebangsaan Argentina ini akan menjalani laga perdana untuk PSG dengan melawan Reims di Stade Auguste-Delaune II akhir pekan ini atau hari Senin (30/08/21) dinihari WIB.
Ini akan menjadi momen pertama kalinya dalam 17 tahun Messi tampil di pertandingan domestik di luar Liga Spanyol sejak hengkang dari Barcelona.
Momen langka tersebut tampaknya juga tak ingin dilewatkan begitu saja oleh mantan rekan setimnya di Barcelona, Gerard Pique.
Dilansir dari outlet olahraga Spanyol, Marca, Pique melalui perusahaannya Kosmos Holding dilaporkan telah membeli hak siar atas pertandingan Ligue 1 Prancis di Spanyol.
Hak siar Ligue 1 Prancis di Spanyol ini sebelumnya dipegang oleh Movistar. Nantinya, perusahaan Pique itu akan mendapatkan hak siar dalam bentuk layanan televisi OTT (layanan konten berupa data, informasi atau multimedia yang berjalan melalui jaringan internet).
Tidak hanya itu, pertandingan Reims vs PSG yang akan menjadi debut Messi ini akan ditayangkan secara gratis di Spanyol melalui saluran streaming Spanyol, Ibai Llanos di Twich.
1. Hak Siar Ligue 1 Prancis Laris di Spanyol
Kosmos Holding bukanlah satu-satunya perusahaan yang memegang hak siar Ligue 1 Prancis di Spanyol. Saluran Tv Telecinco juga memiliki hak yang sama untuk menyiarkan debut Messi bersama tim barunya itu.
Dalam debutnya nanti, Messi diprediksi bakal tampil menggila bersama pasukan Mauricio Pochettino di kandang Reims. Hal ini bisa dilihat dari status kedua tim yang sangat kontras.
Tim tuan rumah Reims diketahui hanyalah tim semenjana di Ligue 1. Sementara PSG adalah klub raksasa yang kini bertengger di puncak klasemen.
Kehadiran Messi menambah kedalaman dan kualitas lini serang PSG. Sebelum Messi hadir, PSG sudah punya Neymar, Kylian Mbappe, Angel Di Maria, hingga Mauro Icardi.