Prediksi Liga Italia Udinese vs Juventus: Tancap Gas di Dacia Arena
INDOSPORT.COM - Juventus akan memulai petualangannya di Liga Italia 2021/22 dengan bertandang ke markas Udinese pada pekan perdana Serie A. Laga kedua tim akan digelar di Dacia Arena, Minggu (22/08/21) malam WIB.
Juventus menatap musim baru dengan kepercayaan diri setelah berhasil memboyong pulang pelatih legendaris, Massimiliano Allegri. Selain itu, Bianconeri juga sukses mempertahankan Cristiano Ronaldo dan mendatangkan dua bintang muda, Manuel Locatelli dan Kaio Jorge.
Meski begitu, keduanya diprediksi belum akan menjalani debut di markas Udinese. Pada laga ini sendiri Si Nyonya Tua akan kembali diunggulkan.
Pada musim lalu, Juventus berhasil menang 2-1 lewat gol Ronaldo di Dacia Arena. Pada partai pembuka musim ini kekuatan Juventus juga tidak berkurang sama sekali.
Sebaliknya, Udinese sudah kehilangan pemain terbaik mereka, Rodrigo de Paul, yang hijrah ke Atletico Madrid. Anak asuh Luca Gotti pun bakal cukup kesulitan saat bersua Juventus.
Jika tak ada kartu merah, Juventus harusnya bisa mencetak cukup banyak gol dan mendulang tiga poin di markas Udinese sekaligus membuka musim Liga Italia 2021-2022 dengan gemilang.
1. Catatan Laga Udinese vs Juventus
5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim
02/05/21 Udinese 1-2 Juventus (Serie A)
04/01/21 Juventus 4-1 Udinese (Serie A)
24/07/20 Udinese 2-1 Juventus (Serie A)
16/01/20 Juventus 4-0 Udinese (Coppa Italia)
15/12/19 Juventus 3-1 Udinese (Serie A).
4 Pertandingan Terakhir Udinese
28/07/21 Udinese 2-3 Sturm Graz (Friendly)
31/07/21 Lens 4-1 Udinese (Friendly)
07/08/21 Udinese 1-0 Empoli (Friendly)
14/08/21 Udinese 3-1 Ascoli (Friendly).
4 Pertandingan Terakhir Juventus
24/07/21 Juventus 3-1 Cesena (Friendly)
01/08/21 Juventus 2-1 Monza (Friendly)
09/08/21 Barcelona 3-0 Juventus (Friendly)
15/08/21 Juventus 3-1 Atalanta (Friendly).