x

Usai Dihajar UEA, Timnas Malaysia Pede Bisa Tumbangkan Vietnam

Rabu, 9 Juni 2021 18:11 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor:
Usai Dihajar UEA, Timnas Malaysia Pede Bisa Tumbangkan Vietnam.

INDOSPORT.COM - Timnas Malaysia di bawah asuhan Tan Cheng Hoe sedang bersiap untuk menghadapi Vietnam dalam laga lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Sebelum bersua Vietnam, timnas Malaysia baru saja menelan pil pahit karena dihajar tuan rumah UEA dengan skor telak 0-4. Hasil itu menambah rekor buruk Negeri Jiran karena belum menang dalam empat laga terakhir termasuk uji coba.

Baca Juga
Baca Juga

Meski begitu, Tan Cheng Hoe tetap optimistis mampu mengalahkan Vietnam. Bila kalah, maka ambisi Malaysia untuk bisa lolos ke babak selanjutnya akan sirna.

"Meskipun kami belum menang dalam empat pertandingan terakhir, saya yakin para pemain sudah tahu pola permainan dan taktik Vietnam. Kita harus lebih pintar dalam menangkap peluang," ujar Tan Cheng Hoe dilansir dari Malay Mail.

"Dalam setiap pertandingan melawan Vietnam, kami memiliki peluang untuk mencetak gol. Jadi kami harus lebih tajam jika ingin mendapatkan hasil," ucapnya menambahkan.

Saat ini Malaysia bertengger di posisi keempat klasemen sementara Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan koleksi 9 poin dari enam laga. Mereka wajib mendulang dua kemenangan beruntun bila ingin lolos.

Baca Juga
Baca Juga

Sementara itu, Vietnam tengah mendapatkan aura positif jelang melawan Malaysia. Pasukan Park Hang-seo baru saja membantai timnas Indonesia dengan skor 4-0 pada Selasa (8/6/2021) dini hari WIB.

Kemenangan besar atas timnas Indonesia membuat Vietnam semakin kokoh di puncak klasemen Grup G dengan koleksi 14 poin dari enam pertandingan.

Jadwal pertandingan Malaysia vs Vietnam bakal tersaji di Dubai, UEA pada Jumat (11/6/2021) malam WIB. Di waktu yang bersamaan, Evan Dimas dan kawan-kawan juga akan bersua tuan rumah UEA.


1. Klasemen Grup G Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia:

Klasemen Grup G Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia.

1. Vietnam (14 poin)

2. UEA (12 poin)

3. Thailand (9 poin)

4. Malaysia (9 poin)

5. Timnas Indonesia (1 poin).

MalaysiaVietnamThailandUEATimnas IndonesiaBola InternasionalTan Cheng HoeKualifikasi Piala Dunia 2022

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom