Real Madrid dan Tottenham Adalah Kandidat Pelabuhan Antonio Conte Selanjutnya
INDOSPORT.COM - Real Madrid dan Tottenham Hotspur jadi dua klub yang menjadi kandidat kuat untuk pelabuhan Antonio Conte selanjutnya.
Antonio Conte dan Inter Milan akhirnya resmi berpisah, setelah keduanya sepakat untuk mengakhiri kerja sama. Atas keputusan itu, Nerazzurri harus mengeluarkan uang sebesar 7 juta euro untuk membayar pesangon Conte.
Penyebabnya karena manajemen Inter Milan ingin melakukan cuci gudang, demi mendapatkan dana segar guna menghindari klub dari ancaman kebangkrutan akibat pandemi Covid-19.
Akan tetapi keinginan tersebut mendapat penolakan dari sang pelatih. Kabarnya Conte marah dan ingin mempertahankan beberapa pemain kuncinya seperti Romelu Lukaku, Lautaro Martinez hingga Milan Skriniar.
Sayang hal tersebut tidak didengar oleh klub, sehingga Conte berselisih dan keluarlah kesepatan untuk pergi.Â
Padahal, pemain-pemain tersebut merupakan tulang punggu Conte dalam membawa Inter Milan meraih gelar Liga Italia musim ini, sekaligus merusak dominasi Juventus dalam beberapa tahun terakhir.
1. Real Madrid Dapat Pesaing
Melansir dari Tuttosport, Real Madrid langsung melakukan pergerakan untuk membujuk Antonio Conte bergabung. Mantan pelatih Timnas Italia itu diproyeksikan untuk menggantikan posisi Zinedine Zidane.
Zidane sedianya masih terikat kontrak bersama Real Madrid hingga musim panas 2022. Namun, pelatih asal Prancis itu diyakini tak lagi mendapat dukungan penuh dari presiden klub, Florentino Perez.
Ramon Calderon, mantan presiden Madrid, mengklaim bahwa kubu Los Blancos sudah menjalin kontak dengan Antonio Conte. Menurutnya, Conte sudah teruji mampu menangani tim-tim besar Eropa.
"Conte? Saya tahu ada kontak dengan Real Madrid. Dia bisa melatih klub-klub papan atas setelah memiliki segudang pengalaman dan memenangkan Scudetto bersama Inter," kata Calderon, dilansir dari Tuttosport.
Sayangnya Real Madrid mendapat pesaing dari klub asal Inggris, Tottenham Hotspur. Seperti diketahui posisi pelatih utama Spurs juga saat ini sedang kosong setelah Jose Mourinho dipecat beberapa waktu lalu.
Untuk sementara tim asal London itu menunjuk Ryan Mason sebagai caretaker, sambil menunggu klub mencari pelatih top baru. Nama Antonio Conte pun masuk dalam radar.
Selain Antonio Conte, Tottenham Hotspur juga membidik sejumlah nama pelatih tenar lainnya seperti Brendan Rodgers yang baru saja membawa Leicester City juara Piala FA.