Jurgen Klopp: Finis 4 Besar adalah Pencapaian Terbesar Liverpool
INDOSPORT.COM - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, menegaskan bahwa finis di empat klasemen akhir Liga Inggris merupakan salah satu pencapaian terbesar yang pernah diraih The Reds.
Pernyataan yang terkesan berlebihan ini diutarakan langsung oleh Klopp kepada Sky Sports. "Sangat besar, sangat besar. Itu akan menjadi salah satu pencapaian terbesar," kata bos The Reds kepada Sky Sports ketika ditanya apa arti finis keempat baginya.
"Aku tahu bagaimana kedengarannya tapi itu kebenaran. Semua orang di sini melihatnya seperti itu."
Saat ini The Reds barada di posisi kelima klasemen dengan raihan 63 poin. Liverpool berselisih satu poin dengan Chelsea di zona aman terakhir dengan 64 poin.
Harapan Liverpool lolos ke Liga Champions kembali terbuka setelah Chelsea dihancurkan oleh Arsenal pada laga pekan ke-36 lalu. The Reds wajib memenangkan dua pertandingan sisa dengan harapan Chelsea atau Leicester terpeleset.
Kabar baiknya, The Blues akan berhadapan dengan The Fox pada laga pekan ke-37 tengah pekan ini. Apapun hasil yang diraih, semuanya sama-sama menguntungkan bagi Liverpool yang menguntit di belakang.
1. Musim Buruk Liverpool
Liverpool meraih gelar Liga Inggris pertama mereka dengan cara yang menakjubkan musim lalu, menyelesaikan 18 poin dari Manchester City untuk mengakhiri kenaikan luar biasa di bawah pengawasan Klopp.
Sayangnya, standar mereka telah turun secara signifikan pada 2020-21 di tengah krisis cedera pertahanan, dengan City merebut kembali gelar sementara The Reds tidak lagi bersaing untuk keempat trofi utama yang ditawarkan.
Setelah sempat nyaman memimpin klasemen Liga Inggris sampai pekan ke-17, posisi Liverpool perlahan terus melorot hingga akhirnya terjerembab ke posisi 8 pada pekan ke-30 sebelumnya akhirnya kembali bangkit dan kini anak asuh Jurgen Klopp berada di posisi kelima.