Kena Denda Juventus, Dybala Minta Maaf Sambil Pembelaan
INDOSPORT.COM - Penyerang Juventus, Paulo Dybala meminta maaf setelah dikenai denda pasca kepergok mengikuti pesta dan menghiraukan pembatasan Covid-19 di Italia bersama rekan setimnya.
Bersama Weston McKennie dan Arthur, Dybala didenda 400 euro (sekitar 6 juta rupiah) masing-masing oleh Juventus setelah ketahuan menggelar pesta di saat pemerintah Italia mencanangkan pembatasan kegiatan karena COVIC-19.
Tetangga menelepon polisi ketika mereka melihat sebuah pesta sedang berlangsung di dalam rumah McKennie, Namun tidak ada yang membuka pintu ketika pihak berwajib tiba di tempat itu.
Dengan sedikit paksaan, pihak berwenang akhirnya bisa memasuki rumah dan mendapati tiga pemain Juventus itu sedang bersenang-senang bersama dengan teman-temannya.
Melalui akun Instagram pribadinya, Dybala menyadari kesalahannya namun ia tetap berkelak kalau apa yang ia lakukan bersama dengan McKennie dan Arthur itu bukan pesta.
“Saya tahu bahwa saat ini adalah waktu yang sulit bagi dunia karena COVID, lebih baik tidak membuat kesalahan, tetapi saya salah sudah makan malam di luar rumah saya,” tulis Dybala di Instagram-nya.
“Itu bukan pesta, tapi tetap aku salah dan aku minta maaf.” Tulisnya mengakhiri.
1. Juventus Ambil Sikap
Tak hanya mendapat denda, Juventus juga bisa mengambil sikap atas kurangnya disiplin ini dengan menangguhkan Dybala, Arthur Melo dan Colombo dari skuad melawan Torino pada hari Sabtu (03/04/21) nanti.
Nasib Dybala bisa dibilang kurang beruntung musim ini, setelah performa menurun karena terlalu banyak menderita cedera, kini ia harus membayar denda karena tindakan indisplinernya.
Masa depan Dybala bersama Juventus juga masih abu-abu. Kontraknya yang tinggal menyisakan satu tahun lagi belum mendapat perhatian dari Si Nyonya Tua. Bahkan santer terdengar kabar bahwa La Joya akan didepak pada bursa transfer musim panas nanti.