x

Tak Pernah Nampak di Persija Jakarta, Kondisi Ismed Sofyan Mulai Terkuak

Rabu, 31 Maret 2021 15:12 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Isman Fadil
Bek Persija, Ismed Sofyan saat mengikuti acara donor darah bersama Jakmania di Jakarta.

INDOSPORT.COM - Bek gaek Persija Jakarta, Ismed Sofyan belakangan tidak tampak di dalam skuat. Dalam dua laga terakhir tim Macan Kemayoran di Piala Menpora 2021, Ismed pun tak ada dalam susunan pemain.

Disinggung hal ini, pelatih Persija Jakarta, Sudirman akhirnya memberikan fakta mengejutkan. Dimana Ismed tengah dalam kondisi tidak baik.

"Ismed kondisinya tidak begitu baik. Dalam latihan persiapan dia ada masalah di lutut," ucap Sudirman.

Baca Juga
Baca Juga

"Jadi dia (Ismed) masih pemulihan cedera," tambah Sudirman.

Baca Juga
Baca Juga

Tentu dalam kondisi ini sedikit tidak baik untuk Persija Jakarta. Sebab untuk posisi bek kanan, Persija Jakarta juga kehilangan Marco Motta yang dibekap cedera.


1. Pemain Andalan Cedera

Preematch Persija Jakarta jelang laga lawan Bhayangkara FC.

Dengan absennya dua pemain ini tentu membuat Sudirman sedikit memutar otak di laga genting malam nanti menghadapi Bhayangkara Solo FC. Kemungkinan besar Sudirman menempatkan Tony Sucipto maupun Novri Setiawan yang memiliki kemampuan bermain di posisi tersebut.

Menghadapi Bhayangkara Solo FC malam nanti menjadi laga genting bagi Persija. Sebab tak ada kata lain selain meraih kemenangan bila ingin lolos ke babak delapan besar.

Hasil imbang ataupun kalah dipastikan Persija Jakarta harus angkat koper dari ajang Piala Menpora 2021.
 

Persija JakartaIsmed SofyanLiga IndonesiaPiala MenporaSudirman

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom