Mimpi Buruk Mesut Ozil Belum Berakhir, Fenerbahce Tambah Sial
INDOSPORT.COM - Mantan pemain Arsenal, Mesut Ozil, belum memberikan dampak positif untuk Fenerbahce. Bahkan klub asal Turki tengah menurun baru-baru ini.
Saat pindah ke Fenerbahce pada Januari 2021, Ozil pernah bilang bahwa impiannya bergabung dengan Fenerbahce akhirnya terwujud. Namun dia harus merasakan kekecewaan lebih awal bersama klub berjuluk The Yellow Canaries.
Ozil belum mencetak gol atau asis sejak bergabung dengan Fenerbahce. Dalam 5 pertandingan terakhir, performa gelandang berusia 32 tahun itu tidak terlalu mengesankan.
Hal tersebut tercermin dari nilai mantan bintang Arsenal oleh analisis data, WhoScored. Secara spesifik, skor tertinggi yang diterima Ozil dalam sebuah pertandingan sejauh ini adalah 6,58.
Dengan Mesut Ozil, Fenerbahce tidak bermain lebih baik. Bahkan performa klub asuhan Erol Bulut mulai menurun.
Sebelum sukses memboyong Mesut Ozil, Fenerbahce sempat bercokol di peringkat pertama Liga Turki (Super Lig).
1. Mesut Ozil Butuh Waktu
Namun semenjak mantan gelandang Timnas Jerman itu melakoni debut melawan Hatayspor, Fenerbahce cuma meraih satu kemenangan dan 3 kekalahan di semua kompetisi. Posisi Fenerbahce juga tergusur dari puncak klasemen.
Harapan Ozil memenangkan Piala Turki juga kandas setelah disingkirkan Istanbul Basaksehir dengan skor 1-2 pada babak perempatfinal.
Mantan striker Fenerbahce, Ridvan Dilmen, menganggap Mesut Ozil masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi bersama klub barunya. Maklum, pemain yang pernah berseragam Real Madrid itu sudah hampir setahun tidak bermain.
"Saya tidak terlalu berharap banyak pada Ozil. Tidak mudah untuk bisa langsung bermain bagus mengingat karier sebelumnya," ujar Dilmen.
Mesut Ozil memiliki banyak waktu untuk menginspirasi klub barunya untuk meraih kemenangan musim ini. Dilmen yakin sang playmaker bisa bermain lebih baik bersama Fenerbahce pada musim berikutnya yakni 2021/2022.