x

Rekap Rumor Transfer: Messi Bingung, Sancho Bakal Ditendang Dortmund

Minggu, 21 Februari 2021 06:05 WIB
Penulis: Bayu Wira Handyan | Editor: Coro Mountana
Berikut rekap rumor transfer dari klub-klub di liga top Eropa dimulai dari kebingungan Lionel Messi hingga masa depan Jadon Sancho di Borussia Dortmund.

INDOSPORT.COM – Berikut rekap rumor transfer dari klub-klub di liga top Eropa dimulai dari kebingungan Lionel Messi hingga masa depan Jadon Sancho di Borussia Dortmund.

Lionel Messi dikabarkan masih dilanda kebingungan akan masa depannya di Barcelona. Laporan dari ESPN menyebutkan jika dirinya belum menentukan akan bermain di mana musim depan.

Baca Juga
Baca Juga

Saat ini Lionel Messi telah memasuki fase akhir kontraknya bersama Barcelona. Dua klub besar Eropa yakni Paris Saint-Germain (PSG) dan Manchester City kabarnya telah melakukan pendekatan informal untuk bisa memboyong mega bintang itu secara gratis di bursa transfer musim panas mendatang.

Kebingungan lainnya datang dari bomber legendaris Man City, yakni Sergio Aguero. Bomber asal Argentina itu diketahui belum bisa menentukan nasibnya di masa depan.

Top skor sepanjang masa Man City tersebut dikabarkan belum juga menjalani negosiasi perpanjangan kontrak padahal kontraknya akan habis tanggal 30 Juni mendatang.

Selain kedua rumor transfer tentang Messi dan Aguero tersebut, jagad sepakbola dunia juga dipenuhi dengan beberapa rumor transfer yang tak kalah menarik seperti berikut ini.

Chelsea

Demi memanjakan Thomas Tuchel, Chelsea dikabarkan telah menyiapkan 135 juta pound (sekitar Rp2,6 triliun) untuk bomber incaran di bursa transfer musim panas mendatang.

Chelsea tampaknya akan kembali menyibukkan diri di jendela transfer periode mendatang menyusul kabar yang menyebutkan jika mereka telah menyiapkan dana segepok agar Tuchel bisa menebus bomber incarannya.

Baca Juga
Baca Juga

Laporan dari Football London menyebutkan jika Chelsea diprediksi akan kembali menggelontorkan dollar tak berseri mereka di bursa transfer musim panas mendatang seperti yang mereka lakukan di bursa transfer musim panas kemarin.

Dana sebesar 135 juta pound (sekitar Rp2,6 triliun) kabarnya telah disiapkan untuk bisa menebus Erling Braut Haaland dari Borussia Dortmund.


1. Masa Depan Jadon Sancho di Borussia Dortmund Tak Aman

Berikut rekap rumor transfer dari klub-klub di liga top Eropa dimulai dari kebingungan Lionel Messi hingga masa depan Jadon Sancho di Borussia Dortmund.

Juventus

Juventus dikabarkan ingin ‘balikan’ dengan mantan menyusul penampilan menawannya bersama Paris Saint-Germain (PSG).

Moise Kean, pemain buangan Juventus, masuk dalam radar transfer Nyonya Tua dan rencananya ingin ditebus dari PSG di bursa transfer musim panas mendatang.

Laporan dari Le10 Sports menyebutkan jika Juventus memasukkan nama Moise Kean ke dalam daftar transfer prioritas dan ingin ‘balikan’ dengan mantan yang sempat mereka sia-siakan beberapa musim yang lalu.

AC Milan

Kiper andalan AC Milan, Gianluigi Donnarumma berambisi untuk bisa menjadi kiper dengan bayaran tertinggi sepanjag masa.

Laporan dari 90min menyebutkan jika Donnarumma yang kontraknya akan habis pada akhir musim 2020/21 ini masih terus menjalani negosiasi dengan AC Milan untuk bisa mewujudkan ambisinya itu.

Borussia Dortmund

Laporan dari Bild menyebutkan jika Borussia Dortmund lebih memilih untuk menjual Jadon Sancho alih-alih menjual Erling Braut Haaland.

Dortmund berusaha untuk mempertahankan Haaland sebisa mungkin, meskipun mereka tahu jika hal tersebut akan sangat sulit untuk dilakukan.

 
Bursa TransferChelseaLionel MessiJuventusSergio AgueroGianluigi DonnarummaJadon SanchoBerita Bursa Transfer

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom