Deja Vu Juara LaLiga? Suarez Menjelma Jadi Ronaldo di Atletico Madrid
INDOSPORT.COM - Setelah tinggalkan Barcelona, Luis Suarez ternyata menjelma jadi Cristiano Ronaldo. Apakah ini artinya deja vu juara LaLiga Spanyol akan diulangi oleh Atletico Madrid pada musim 2020-2021?
Siapa tak kenal dengan CR7? Striker yang kini membela Juventus begitu disegani usai torehkan banyak prestasi di klub singgahannya. Sebut saja Sporting Lisbon (Portugal), Manchester United (Inggris), Real Madrid (Spanyol), dan Si Nyonya Tua.
Akan tetapi sosoknya yang begitu mengerikan justru muncul saat berada di Los Blancos selama periode 2009 hingga 2018. Bayangkan saja, 15 trofi termasuk tiga Liga Champions secara beruntun, dan statistik apik 450 gol dalam 438 sukses ditorehkannya.
Selepas tinggalkan LaLiga Spanyol dan kini berkarier di Italia, Ronaldo ternyata kini mendiami Luis Suarez. Alasannya? Sederhana, mengutip laman ESPN, pemain buangan Barcelona ini catatkan rekor luar nalar.
Usai benamkan Valencia 3-1, El Pistolero setidaknya sudah cetak 12 gol dalam 15 laga liga Atletico Madrid. Ini ialah statistik terbaik pemain anyar semenjak era Cristiano Ronaldo bareng Real Madrid di tahun 2010 (13 gol dalam 15 laga).
Kehebatannya tersebut pun juga diimbangi oleh fakta jika skuat Diego Simeone berpotensi ulangi kejayaan di masa lampau. Masih dalam sumber yang sama, Atleti menangi tujuh laga beruntun untuk kali kedua usai yang pertama sempat juara liga 2013-2014.
Benar saja, tanda-tanda ini pula didukung dengan posisi klub yang berada nyaman di puncak klasemen mengalahkan Real Madrid beserta Barcelona selaku saingan utama. Padahal, tim bermarkas di Estadio Wanda Metropolitano itu sudah kehilangan Diego Costa.
Ketika Los Rojiblancos berpesta berkat rekrutan anyarnya, Barcelona yang melepas sang bintang sejatinya patut menyesal. Bagaimana tidak? Hanya bisa andalkan Lionel Messi, tak ada lagi penyerang tajam kendati punya Antoine Griezmann atau Martin Braithwaite.
Tak heran, Barcelona seolah-olah menghibahkan gelar LaLiga Spanyol sejak awal ke Atletico Madrid. Mengikuti jejak Cristiano Ronaldo, Luis Suarez sendiri kini kian pasti bersaing gaet predikat top skor liga musim ini lawan Youssef En-Nesyri (Sevilla).