Ngebet Kejar Kylian Mbappe, Real Madrid 'Ngemis' ke Barcelona
INDOSPORT.COM - Raksasa sepak bola LaLiga Spanyol, Real Madrid, dikabarkan sedang berharap pada bantuan Barcelona untuk mengamankan peluang mendaratkan Kylian Mbappe di bursa transfer.
Real Madrid memang santer dikabarkan mengincar striker tangguh Paris Saint-Germain yang bernama Kylian Mbappe. Sebelumnya, Mbappe sendiri dirumorkan ingin mencari pengalaman baru di klub lain.
Selain Madrid, megabintang Timnas Prancis itu juga dikaitkan dengan Liverpool dan Manchester United. Namun, hanya Los Blancos yang tampaknya lebih bernafsu untuk mendaratkan sang pemain.
Melansir dari Football Espana, Madrid kabarnya sedang mengharapkan bantuan rival mereka, Barcelona, untuk bisa membajak Mbappe di bursa transfer 2021. Caranya, mereka ingin Barca mengalahkan PSG di Liga Champions 2020/21.
Jadwal 16 besar Liga Champions musim ini sudah keluar dan ternyata, Barcelona akan menghadapi PSG pada 17 Februari 2021 mendatang. Leg pertama akan berlangsung di Camp Nou.
Los Blancos berharap Blaugrana bisa menyingkirkan PSG dari perhelatan Liga Champions 2020/21. Dengan demikian, mereka yakin bahwa Mbappe akan punya keinginan gabung Madrid.
Skenario tak terduga ini memang masuk akal dan bisa terjadi. Mbappe yang kecewa, tentu akan menjadi lebih ingin keluar dari Parc des Princes secepatnya. Saat itulah Madrid bakal mendekatinya secara pribadi.
Meski demikian, raksasa LaLiga Spanyol itu juga masih harus menunggu hasil dari pembicaraan perpanjangan kontrak Mbappe dengan manajemen PSG. Sebab, pihak klub masih ingin sang striker bertahan.
Kylian Mbappe sudah membela PSG sejak 2017 yang lalu. Bersama klub Ligue 1 Prancis tersebut, ia sukses mencetak 102 gol dan menyumbang 59 assists dari 139 penampilannya di semua kompetisi.