x

Pertama Kali Ikut TC Timnas U-16, Begini Respons Pemain Keturunan Afrika

Rabu, 18 November 2020 20:01 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Herry Ibrahim

INDOSPORT.COM - Pemain debutan Timnas Indonesia U-16, Ronaldo Joybera Kwateh enjoy menjalani latihan bersama rekan-rekannya di Stadion Pakan Sari, Cibinong, Bogor. Kendati baru pertama kali gabung, ia mengaku tidak sulit beradaptasi.

Ronaldo senang bisa diberikan kesempatan oleh pelatih Timnas U-16, Bima Sakti untuk menunjukan kemampuannya. Pemain keturunan Indonesia-Afrika itu berjanji bekerja keras di latihan.

Baca Juga
Baca Juga

"Saya sudah mulai bisa beradaptasi dalam tim. Ini sudah hari ketiga. Saya mencoba langsung berbaur, dekat dan akrab dengan pemain lain," kata Ronaldo dalam rilis PSSI.

 "Semoga saya bisa lebih baik dan lebih akrab lagi dengan teman-teman yang lain. Saya berasal dari Persib U-16 yang bermain di Elite Pro Academy U16 tahun lalu," imbuhnya.

Sementara itu, pelatih Timnas U-16, Bima Sakti cukup puas dengan penampilan para pemain baru, termasuk Ronaldo Kwateh. Adaptasi para debutan tersebut dinilai berjalan baik dari sisi teknik maupun mental.

Baca Juga
Baca Juga

"Kami memanggil empat pemain, salah satunya Arkhan Fikri, lalu tiga pemain lain, dua striker dan satu sayap. Evaluasi dari tiga latihan sebelumnya, mereka dalam kondisi bagus, baik kondisi fisik dan taktik," tutup Bima Sakti.

Pemusatan latihan Timnas U-16 di bulan November akan berlangsung hingga tanggal 29. Ini menjadi rangkaian TC yang dilakukan dalam mempersiapkan skuat Garuda Asia jelang putaran final Piala AFC U-16 yang rencananya akan berlangsung di Bahrain awal tahun 2021 mendatang.

PSSITimnas Indonesia U-16Bima SaktiLiga IndonesiaRonaldo Kwateh

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom