Akui Terancam Dipecat Real Madrid, Zinedine Zidane: Ini Bukan yang Pertama
INDOSPORT.COM - Zinedine Zidane menyadari bahwa posisinya sebagai pelatih kepala Real Madrid terancam dicopot mengingat Los Blancos tampil minor di awal musim 2020/21.
Karier Zinedine Zidane di Real Madrid tampaknya bisa berakhir, menyusul dua kekalahan beruntun yang diterima El Real.
Los Blancos bertekuk lutut kala menghadapi tim promosi Cadiz 0-1 di LaLiga Spanyol 2020/21. Kemudian, Madrid juga kalah 2-3 dari Shakhtar Donetsk di matchday 1 Liga Champions.
Meski begitu tampaknya Zinedine Zidane tak gentar. Alih-alih menyangkal rumor pemecatannya, ia justru terlihat kalem.
"Mereka mengatakan bahwa saya terancam dipecat. Saya tidak mau menyangkal hal tersebut, toh sebelumnya kondisi ini sudah pernah saya alami di era pertama melatih Real Madrid," ujar Zidane dilansir dari Marca.
"Hal yang harus saya lakukan adalah berfokus pada pekerjaan yang ada di depan mata dan berusaha memberi yang terbaik," imbuhnya.
Lebih lanjut, pelatih asal Prancis itu mengakui bahwa timnya mengalami awal yang buruk di musim 2020/21, baik di LaLiga Spanyol maupun di Liga Champions.
"Kami memulai awal yang buruk, dalam arti saat kebobolan, kami sulit untuk bangkit. Kini kami berusaha fokus pada penampilan yang akan datang (El Classico) dan melupakan kesedihan tempo hari. Ini kesempatan bagus untuk membalikkan keadaan," kata Zinedine Zidane.
Kini, Zidane harus memimpin timnya dalam laga sarat gengsi bertajuk El Clasico melawan Barcelona, Sabtu (24/10/20) malam WIB di Camp Nou. Hasil laga ini dilaporkan bakal menjadi aspek yang menentukan masa depan Zidane di Santiago Bernabeu.