Mourinho Lirik Jesse Lingard, Tottenham Siap Rogoh Setengah Triliun
INDOSPORT.COM – Jose Mourinho dikabarkan ingin sekali bersatu dengan Jesse Lingard. Tottenham Hotspur pun langsung menyiapkan segepok uang untuk memboyongnya dari rival Liga Inggris, Manchester United.
Laporan dari Futbol Bible melalui Twitter mengklaim bahwa Tottenham Hotspur tengah menyiapkan dana sebesar 27 juta pounds atau setara Rp517 miliar yang akan ditawarkan ke Manchester United demi mendapatkan Jesse Lingard.
Lingard diketahui sangat ingin didatangkan oleh sang pelatih Jose Mourinho, di mana keduanya pernah bekerja sama ketika Mourinho masih menukangi Setan Merah dua musim lalu.
Selain ingin bekerja sama lagi dengan Lingard, Mourinho disebut-sebut merasa prihatin dengan nasib Lingard di Old Trafford yang terkatung-katung di bawah arahan Ole Gunnar Solskjaer.
Mourinho pun tampaknya ingin menghidupkan karier Lingard yang hampir padam itu, dengan merekrutnya demi memperkuat lini tengah Spurs yang dinilai masih kurang tajam.
Diketahui, Lingard memang belum bermain di kompetisi Liga Inggris sejak Janauri lalu. Dia kerap menghuni bangku cadangan dan jarang berhasil menembus skuat utama Solskjaer.
Selain itu, Solskjaer sendiri sempat dibuat emosi oleh tingkat gelandang asal Inggris itu yang lebih mementingkan bisnis fesyennya ketimbang sepak bola.
Puncaknya, pelatih asal Norwegia itu mencoretnya dari daftar pemain cadangan saat Man United dikalahkan Crystal Palace 1-3 dalam laga pembuka Liga Inggris 2020-2021, Sabtu (18/09/20).
Sementara itu, Tottenham Hotspur sudah berhasil memulangkan Gareth Bale dan membeli Sergio Reguilon dari Real Madrid musim panas ini. Kedatangan Lingard tentunya bakal memuaskan hasrat Mourinho yang ingin membantu skuat Tottenham lebih kuat lagi musim ini.