x

Polesan Terbaik MU Tak Menduga Berlabuh Ke Arema FC

Selasa, 15 September 2020 12:35 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Rizky Dwi Febrianto mengaku sempat tak menduga jika kariernya sebagai pesepakbola profesional berlanjut dengan membela Arema FC pada lanjutan kompetisi Liga 1.

INDOSPORT.COM - Rizky Dwi Febrianto mengaku sempat tak menduga jika kariernya sebagai pesepakbola profesional berlanjut dengan membela Arema FC pada lanjutan kompetisi Liga 1, awal Oktober mendatang.

Fullback berusia 23 tahun itu sebelumnya tak berpikir sedikit pun bisa berlabuh ke Malang. Terutama setelah kontraknya berakhir membela Kalteng Putra pada akhir Liga 1 musim 2019 lalu.

Baca Juga
Baca Juga

"Ya sempat kaget dan senang juga bisa bergabung ke Arema," ujar Rizky Dwi Febrianto pasca sesi latihan pertamanya di Stadion Kanjuruhan Malang, Senin (14/09/20) kemarin.

Polesan terbaik Gomez De Oliveira sewaktu di Madura United itu memang jauh dari perkiraan spekulasi bursa transfer Arema FC.

Mengingat statusnya juga sempat turut bergabung membela Persela Lamongan dalam ajang pra musim kompetisi Liga 1, Februari lalu. Namun, cedera sempat menghambat karirnya bersama di Laskar Joko Tingkir.

"Ketika masih (fokus memulihkan cedera) di rumah, saya sudah dihubungi Pak Kuncoro (Asisten Pelatih Arema FC) sejak tim mulai latihan (03/08/20) lalu. Tapi memang baru sekarang bisa datang," tandas Rizky.

Baca Juga
Baca Juga

"Senior-senior juga Wellcome sama saya. Mudah-mudahan bisa membuat Arema lebih baik lagi," sambung adik sepupu Bayu Gatra, Winger PSM Makassar sekaligus seniornya di PSM Makassar tersebut.

Selain di Kalteng Putra, Rizky Dwi Febrianto juga sempat membela Madura United (2017-2018) di Liga 1 setelah mematangkam diri di kompetisi kasta bawah membela Persepam Pamekasan (2016) dan Persekabpas Pasuruan (2015).

Madura United FCLiga IndonesiaArema FCLiga 1Bola IndonesiaRizky Dwi FebriantoBerita Liga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom