Imbas Pemecatan Abidal, Barcelona Bikin Real Madrid Ketiban Untung
INDOSPORT.COM - Nasib apes menimpa Barcelona usai rentetan kegagalan hingga alami nirgelar sepanjang musim ini. Kini mereka akan merana usai lakukan pemecatan direktur olahraga, Eric Abidal yang justru bikin Real Madrid untung di bursa transfer.
Penampilan dari Azulgrana sepanjang musim ini jauh dari kata memuaskan. Bagaimana tidak? Tak hanya alami konflik internal berkepanjangan, krisis finansial juga menyelimuti mereka, dan bahkan kondisi ini diperparah tanpa menangkan trofi layaknya era kepelatihan Frank Rijkaard beberapa tahun lalu.
Gara-gara dipermalukan 2-8 oleh Bayern Munchen di pentas Eropa dan trofi liga domestik berpindah tangan ke Real Madrid, El Barca pun mencari kambing hitam dengan memecat Quique Setien selaku pelatihnya. Eric Abidal pun tak luput dari korban, mengingat ia menjadi sosok yang sempat bersitegang dengan Lionel Messi.
Melansir laman berita Football Espana, imbas kepergian direktur olahraganya tersebut, Barcelona pun harus merasakan kehilangan kesempatan rekrut full-back Angers, Rayan Ait Nouri pada bursa transfer musim panas ini. Alasannya sendiri dikarenakan Abidal sempat lakukan negosiasi tahap lanjut dengan Jorge Mendes selaku agensi pemain.
Kabarnya, Ait Nouri memang sudah ditakdirkan merumput di Camp Nou, tapi nasibnya kini malah terombang-ambing. Sempat menahan gerakan lanjut rekrut bek klub raksasa Prancis tersebut, kini Real Madrid dikabarkan akan lakukan langkah menego harga.
Jika sebelumnya cenderung sulit menemukan harga yang pas, El Real berkesempatan untuk menebus harga Ait Nouri yang dibanderol oleh Angers dengan kisaran harga 30 juta euro (Rp519 miliar). Datangnya bek baru ini sendiri sebagai wujud pelapis sekaligus penerus Sergio Ramos di masa depan.
Punya keunggulan dalam bidang umpan silang dan dribble, pemain berusia 19 tahun ini sudah catatkan 16 kali pertandingan sebagai starter. Tak cuma Los Blancos, bek Angers ini nyatanya juga membuat Atletico Madrid, Crystal Palace dan Wolverhampton Wanderers berebut tandatangannya.
Tak cuma karena masalah kepergian Abidal yang berimbas datangnya Ait Nouri pada bursa transfer nanti, Real Madrid dipastikan akan kian tersenyum lebar akan kehancuran rival beratnya. Ya, Barcelona kini terancam akan ditinggal oleh Lionel Messi yang kian muak tak ada gebrakan besar di kubu klub.