Menguak Alasan di Luar Nalar PSG Sangat Menginginkan Cristiano Ronaldo
INDOSPORT.COM - Menguak alasan di luar nalar mengapa PSG sangat menginginkan Cristiano Ronaldo dari Juventus musim depan.
Media Prancis, France Football, mengabarkan megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, makin merapat ke klub Prancis, Paris Saint-Germain (PSG).
Sang agen Ronaldo, Jorge Mendes, dilaporkan bakal melakukan pertemuan dengan Direktur Olahraga PSG, Leonardo, di Portugal pada saat perempatfinal Liga Champions nanti.
Ronaldo dikabarkan frustrasi dengan keberadaannya di Juventus setelah kembali gagal membantu meraih trofi Liga Champions meskipun telah mencetak banyak gol.
Pemain 35 tahun itu pun siap dengan tantangan baru untuk membantu tim yang juga tengah memburu trofi Liga Champions lainnya, yakni PSG.
Ronaldo sejatinya memiliki kontrak sampai tahun 2022 di Turin. Namun hal itu bisa berubah seiring dengan pemecatan Maurizio Sarri yang digantikan dengan Andrea Pirlo.
Kabar PSG yang tertarik mendatangkan Ronaldo sendiri terbilang cukup aneh. Pasalnya, peraih sembilan gelar juara Liga Prancis tersebut sudah memiliki sejumlah barisan penyerang nomor wahid di Eropa.
Meski telah ditinggal Edinson Cavani, namun PSG masih mempunyai mesin gol setara Neymar, Mauro Icardi, hingga Kylian Mbappe yang dianggap sebagai penerus Messi dan Ronaldo.
Mendatangkan Ronaldo juga bisa menjadi bumerang buat PSG, sebab gaji dan klausul pembelian yang tinggi sang pemain berpotensi membuat Les Parisiens terkena hukuman Financial Fair Play.
Apalagi PSG baru mengeluarkan dana 95 juta euro untuk biaya transfer musim 19/20. Nominal yang sangat fantastis dan berbahaya, jika PSG tidak bisa segera menormalkan neraca keuangan mereka.
Namun jika melihat ambisi dan target tinggi Ronaldo, tidak heran mengapa PSG begitu sangat menginginkan mega bintang asal Portugal tersebut.
Salah satu kesamaan visi yang dimiliki Ronaldo dan PSG adalah menjuarai Liga Champions. Walau Ronaldo sudah pernah meraihnya bersama Manchester United dan Real Madrid, namun CR7 seolah ingin menasbihkan dirinya sebagai pemain terbaik dengan menjuarai Liga Champions di klub berbeda.
Sementara PSG, memang sedang merencanakan misi menjuarai kompetisi tertinggi antara klub benua Eropa yang belum pernah mereka menangkan sepanjang sejarah berdirinya klub.
Namun jika hanya untuk menjadi juara Liga Champions, mengapa PSG harus membeli Ronaldo? Padahal masih banyak pemain muda potensial yang layak mereka boyong seperti Lautaro Martinez, Marcus Greenwood maupun Jadon Sancho.
1. Ronaldo dan Potensi Keuntungan Besar
Menurut laman France Football, ada maksud dan tujuan lain dari rencana PSG untuk memboyong Cristiano Ronaldo. Selain juara Liga Champions, kubu Les Parisiens berharap mendapat untung melimpah pasca kedatangan CR7.
Seperti diketahui, bahwa Ronaldo merupakan salah satu atlet dengan follower terbanyak di media sosial. Selain itu, nama Ronaldo juga sudah menjadi hak paten sejumlah barang di berbagai dunia.
Berbekal fakta tersebut, bisa dibayangkan berapa banyak keuntungan yang didapat PSG andai mereka sukses merekrut sang megabintang. Nilai jual tiket pertandingan, merchandise PSG hingga hak siar PSG di seluruh dunia dipastikan bakal melambung naik.
Juventus menjadi bukti betapa sangat menguntungkannya mendatangkan seorang Cristiano Ronaldo, meski kubu Si Nyonya Tua sudah sangat dominan di Liga Italia.
Walau harus merogoh kocek hingga 113 juta euro (Rp 1,7 triliun) untuk membeli Ronaldo dari Real Madrid tahun 2018 lalu, namun investasi besar itu langsung dibayar lunas.
Dikutip dari Gazzetta dello Sport, laporan keuangan Juventus pada 2018-2019 menunjukkan pendapatan mereka melonjak 58 juta euro atau setara Rp910 miliar sejak kedatangan Ronaldo.
Keuntungan paling besar datang dari penjualan kaos pemain asal Portugal ini. Tak hanya menghadirkan keuntungan secara materi, Ronaldo juga membuat jumlah pengikut Juventus di media sosial meningkat pesat.
Jumlah pengikut Juventus di media sosial meningkat 68 persen usai Ronaldo bergabung. Fans mereka di dunia juga melesat dari awalnya 385 juta menjadi 423 juta.
Dengan fakta tersebut, tidak heran mengapa PSG sangat ingin memboyong Ronaldo ke Parc des Princes. Bukan cuma ambisi meraih Liga Champions, melainkan investasi untuk bisa meraup keuntungan dari nama besar sang pemain.