Ada Ancaman Cristiano Ronaldo di Balik Pemecatan Sarri oleh Juventus?
INDOSPORT.COM - Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, mulai menunjukkan kekuasannya. Hal tersebut ia perlihatkan usai manajemen Bianconeri memecat pelatih Maurizio Sarri.
Seperti kita ketahui, Juventus telah resmi memecat Maurizio Sarri usai harus tersingkir secara mengenaskan di babak 16 besar Liga Champions 2019/2020.
Juventus menelan kekalahan 0-1 pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di markas Lyon, akhir Februari lalu. Kemudian, Bianconeri menang 2-1, Sabtu (08/08/20) dini hari WIB, sehingga agregat menjadi 2-2 untuk keunggulan gol tandang Lyon.
Tersingkirnya Juventus dari Liga Champions, ajang yang menjadi prioritas mereka beberapa tahun terakhir, membuat manajemen Si Nyonya Tua geram.
Pasalnya, pencapaian Juventus di 2019/20 menyedihkan. Meski berhasil juara Serie A musim ini, mereka harus kalah di Piala Super Italia dan final Coppa Italia.
Akibatnya, Juventus cuma meraih satu gelar musim ini, pencapaian terburuk mereka sejak 2011/12 yang merupakan debut dari pelatih saat itu, Antonio Conte.
Hal ini pun menuai respons dari megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo di Instagram pribadinya. Secara tersirat, dirinya menilai bahwa pemecatan yang dilakukan klubnya kepada Sarri adalah sebuah langkah yang tepat.
"Musim 2019/2020 telah berakhir untuk kita. Ini adalah saatnya melakukan refleksi, menganalisis apa yang telah terjadi dan berpikir kritis untuk menjadi lebih hebat dari sebelumnya," ucapnya.
"Klub besar seperti Juventus harus mempunyai pemikiran seperti klub terbaik di dunia, jadi kita juga akan ikut mengikuti pola pikir menjadi pemain di klub terbaik di dunia," tambahnya.
"Juara Serie A Italia di tahun yang sulit adalah pencapaian yang luar biasa. Namun kita harus memperbarui target kita tiap musimnya. Itulah yang fans inginkan. Mereka menginginkan yang lebih dari kita. Jadi, kita harus memberikannya," tutupnya.
Hal ini seakan menyiratkan bahwa Cristiano Ronaldo mendukung penuh Juventus dalam melakukan pemecatan Maurizio Sarri. Terlebih, para fans sendiri memang sudah lama mendengungkan tagar #SarriOut sebagai bentuk ketidakpuasan mereka.
Dilansir dari Football Italia, beberapa pemain besar seperti Miralem Pjanic, Leonardo Bonucci, Paulo Dybala dan Juan Cuadrado dikabarkan juga setuju soal pemecatan Sarri dari Juventus. Bahkan, kabar di Italia memberitakan bahwa Cristiano Ronaldo mengancam Juventus untuk hengkang bila Sarri tidak dipecat.
Juventus sendiri kini telah memiliki sosok manajer baru. Adalah sang legenda, Andrea Pirlo, yang akan menakhodai Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan untuk mengarungi musim 2020/2021 mendatang.