x

Metode Unik Bojan Hodak Pantau Kondisi Pemain PSM Selama Liga 1 Tiada

Kamis, 18 Juni 2020 05:23 WIB
Penulis: Adriyan Adirizky Rahmat | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, memiliki metode yang cukup unik untuk memantau kondisi fisik Willjan Pluim dkk. selama Liga 1 2020 ditiadakan.

INDOSPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Bojan Hodak, memiliki metode yang cukup unik untuk memantau kondisi fisik Willjan Pluim dkk. selama Liga 1 2020 ditiadakan.

Pelatih sepak bola berpaspor Kroasia tersebut menerapkan sistem kepercayaan kepada seluruh pemain PSM Makassar dalam melaksanakan materi latihan yang diberikan.

Hal tersebut diungkapkan oleh asisten Bojan Hodak, Herrie Setyawan, saat dihubungi oleh awak redaksi berita olah raga INDOSPORT via sambungan telepon.

Baca Juga
Baca Juga

"Coach Bojan sangat percaya ke pemain bahwa mereka tetap menjalankan program latihan yang diberikan untuk menjaga level kebugarannya," ungkap Herrie.

Lebih lanjut, Herrie mengaku bahwa Bojan Hodak yang adalah eks pelatih Timnas Malaysia U-19 tersebut sangat mempercayai sikap profesionalisme yang dimiliki oleh para pemain PSM Makassar.

"Komunikasi dengan pemain juga sangat lancar dan pada intinya beliau sangat percaya dengan profesionalisme mereka," tutur Herrie, Rabu (17/06/20).

Baca Juga
Baca Juga

Liga 1 2020 sendiri baru melewati tiga pekan sebelum terhenti pada 16 Maret silam akibat invasi pandemi virus corona yang menyerang seluruh dunia termasuk Indonesia.

Adapun racikan Bojan Hodak memberikan empat poin untuk PSM Makassar berkat raihan dua kali imbang dan satu kemenangan dari tiga laga diajang Liga 1 2020.

PSM MakassarLiga IndonesiaLiga 1Berita Liga 1Bojan HodakVirus CoronaLiga 1 2020

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom