Ambisi Kiper Barito Putera: Mau Cetak Gol Sebelum Pensiun
INDOSPORT.COM - Kiper senior Barito Putera, Aditya Harlan, memiliki ambisi unik ingin mencetak gol sebelum memutuskan untuk gantung sepatu atau pensiun.
Kiper 33 tahun itu memang memiliki kontrak jangka panjang bersama klub dan belum memutuskan kapan akan pensiun. Namun, salah satu ambisi Aditya Harlan adalah ingin memajukan sepak bola Kalimantan Selatan.
"Belum tahu saya bakal pensiun umur berapa. Semoga jangan sampai umur 40 ya. Kalau sudah pensiun, saya mau buka semacam akademi untuk penjaga gawang di Kalimantan Selatan," ungkap Aditya Harlan.
Meski berasal dari Jakarta, namun Adit memiliki ikatan kuat dengan Kalimantan. Ia sudah membela klub sejak tahun 2012 lalu, atau hampir satu dekade menjadi andalan di bawah mistar gawang Laskar Antasari.
Namun dalam rentang waktu tersebut, ada satu ambisi lainnya yang masih dipendam oleh Adit. Kiper berkepala plontos itu ingin mencetak gol, meski ia berstatus sebagai penjaga gawang.
"Saya punya keinginan mencetak minimal satu gol sebelum pensiun. Tapi sampai saat ini belum ada kesempatan, semoga nanti bisa lah. Kalau di game saat latihan sudah sering cetak gol, tapi kalau pertandingan resmi belum. Doakan ya," harapnya.
Salah satu pengalaman kiper yang sukses mencetak gol, misalnya Geri Mandagi yang membela Persiba Balikpapan, berhadapan dengan tim PON Kaltim di ajang Piala Gubernur Kaltim 2016 lalu.
Pada menit-menit akhir pertandingan, Geri Mandagi maju ke dalam kotak penalti lawan. Keputusan itu akhirnya berbuah manis, saat Geri berhasil mencetak gol dan membawa Persiba Balikpapan unggul atas lawan.
Namun, tak banyak kiper Indonesia yang berhasil mencetak gol di laga resmi. Sehingga, Aditya Harlan berharap ia bisa mengukir sejarah tersebut bersama Barito Putera di kompetisi Liga 1.