Ikut TC Virtual Timnas U-19, Bomber Muda PSS Didukung Dejan Antonic
INDOSPORT.COM - Pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic memberikan dukungan penuh kepada bomber mudanya, Saddam Emirrudin. Pemain berusia 19 tahun itu sata ini sedang mengikuti pemusatan latihan (TC) secara virtual sejak 14 Mei hingga 15 Juni nanti.
"Kita ada Saddam yang mendapat panggilan timnas. Saya selalu mendukung dan mendoakan dia terus berkembang dan bisa masuk skuat ke Piala Dunia nanti," ungkap Dejan kepada INDOSPORT, Sabtu (13/06/20).
PSSI memang berencana menjalankan regulasi pemain muda dalam lanjutan Liga 1 2020 sebagai persiapan Indonesia menuju Piala Dunia U-20 2021. Rencana itu mendapat sambutan positif dari pelatih PSS Sleman, Dejan Antonic.
"Tentu saja itu keputusan yang sangat bagus untuk Indonesia ke Piala Dunia nanti. Saya sangat mendukung dan akan memaksimalkan pemain muda yang ada," ujar dia.
Sebelumnya, TC virtual itu jadi pengalaman baru bagi Saddam, mengingat latihan di lapangan ditiadakan karena wabah Covid-19. Penyerang asal Jepara itu sempat mengungkapkan cerita menarik selama TC kepada INDOSPORT.
"Ini jadi pengalaman pertama saya selama bermain bola. Tapi memang kesannya lebih mudah, karena pelatih juga tahu langsung kondisi pemain," ujar bomber berpostur tinggi besar itu.
Saddam Emirrudin yang juga beberapa kali memperkuat Timnas U-19 tersebut memaparkan, beberapa menu latihan wajib dilahap semua pemain. Mulai core dan weight training yang difokuskan untuk pengembangan power hingga pemeliharaan stabilisasi.