Timnas Dituntut Menembus Ranking 150 FIFA, Diego Michiels 'Ngakak'
INDOSPORT.COM - Pemain Borneo FC, Diego Michiels, 'ngakak' mendengar target tinggi PSSI yang menuntut Timnas Indonesia harus mampu menembus ranking 150 FIFA.
PSSI melalui laman resminya baru saja menuntut Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong supaya bisa menembus rangking 150 FIFA.
Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengatakan kalau ketua umum PSSI, Mochammad Iriawan alias Iwan Bule ingin Shin Tae-yong bisa mempersiapkan Timnas Indonesia senior secara maksimal.
Pada akhir tahun nanti, Timnas Indonesia akan menghadapi tiga laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Thailand, UEA dan Vietnam.
Pasukan Shin Tae-yong dituntut mampu menyapu bersih tiga laga tersebut demi memperbaiki ranking FIFA yang saat ini anjlok ke nomor 178 dunia.
"Ketua Umum PSSI menaruh perhatian tinggi, agar peringkat Indonesia membaik. Setidaknya menembus ranking 150 FIFA," kata Yunus.
Target tinggi dari PSSI untuk Timnas Indonesia itu pun kemudian tersebar di media sosial dan di share oleh akun Instagram, Pengamat Sepak Bola.
Uniknya, bek Borneo FC, Diego Michiels, membaca postingan tersebut dan memberikan komentar dengan menuliskan emoticon "ngakak" atau tertawa.
Mungkin Diego Michiels merasa target dari PSSI terlalu lucu untuk bisa diraih Timnas Indonesia senior. Pasalnya, bukan perkara mudah mampu menyapu bersih tiga laga sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Selain akan berhadapan dengan Thailand, Vietnam dan UEA, kini fokus Shin Tae-yong sedang terbagi karena harus mengurus latihan Timnas Indonesia U-19 untuk Piala Asia U-19 2020.