x

Juventus Kembali Berlatih, Gonzalo Higuain Tampak Gendut

Selasa, 9 Juni 2020 19:53 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Gonzalo Higuain, striker Juventus terlihat lebih gemuk setelah jalani masa penangguhan Serie A Liga Italia akibat corona.

INDOSPORT.COM - Kembalinya Serie A Liga Italia 2019-2020 disambut penampilan tak biasa Gonzalo Higuain. Hal tersebut terlihat kala Juventus lakoni latihan perdana setelah sempat libur lama karena corona.

Sejak segala macam kompetisi ditangguhkan bulan Maret lalu, para pemain Juventus harus menjalani segala aktivitas di rumah saja. Jika sebagian pemain melakukan latihan rutin untuk menjaga kebugaran, yang lain mungkin lebih memilih aktivitas lain.

Baca Juga
Baca Juga

Itulah yang terlihat dari penampilan kian berisi Higuain, berbeda dengan beberapa rekan setim Si Nyonya Tua. Melansir unggahan akun Twitter Not Match of the Day, striker asal Argentina itu melakoni latihan dengan bobot lebih besar dari sebelumnya.

Ini bukan kali pertama Higuain menunjukkan tubuh gendutnya kala bersiap-siap lakoni laga resmi. Tercatat, saat dipinjamkan ke Chelsea, bintang berusia 32 tahun ini dituding menggunakan seragam dengan ukuran XXL oleh mantan rekannya di AC Milan, Suso dan Jose Mari.

Tapi meskipun begitu, kualitas berbicara ketika Higuain mampu tetap jadi mesin pencetak gol. Terbukti dengan jumlah total 294 yang sukses menjebol gawang tim lawan dalam 573 penampilan sepanjang kariernya.

Sayang, meskipun menjadi aktor kemenangan sekaligus sebab Juventus meraih puncak klasemen Serie A Liga Italia sepanjang musim ini, Higuain nampak tak memiliki masa depan di klub yang dibelanya. Sempat beredar rumor jika dirinya bakal dijual untuk mengisi dana pembelian pemain baru.

Baca Juga
Baca Juga

Alasan Juventus tak mau perpanjang kontrak striker veteran ini sendiri tidak lepas dari jumlah gaji fantastis yang mencapai 7,5 juta euro (Rp119 miliar) per tahun. Higuain pun digadang-gadang bakal gabung klub Major League Soccer (MLS) LA Galaxy atau DC United.

Terlepas dari masa depan tak menentu Higuain, Juventus dijadwalkan akan menjalani pertandingan lanjutan Serie A Liga Italia lawan Bologna pada Selasa (23/06/20) mendatang. Tapi, sebelum itu Bianconeri bakal lebih dulu lakoni semifinal leg dua Coppa Italia lawan AC Milan pada Sabtu (13/06/20) nanti.

Serie A ItaliaGonzalo HiguainJuventusLiga ItaliaKlasemenSepak BolaVirus CoronaJadwal Serie A

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom