x

Drogba Sebut Bintang Munchen ‘Bantu’ Chelsea Juara Liga Champions

Kamis, 28 Mei 2020 19:28 WIB
Editor: Yohanes Ishak
kiri-kanan: John Terry, Frank Lampard, Didier Drogba foto bersama trofi Liga Champions (20/05/12).

INDOSPORT.COM – Salah satu legenda sepak bola klub Liga Inggris, Chelsea, yakni Didier Drogba menceritakan kisahnya saat membawa mantan timnya tersebut juara Liga Champions.

Pada musim 2011-2012 lalu, harus diakui pada musim tersebut bukanlah salah satu musim terbaik Chelsea, bahkan bisa dikatakan salah satu musim yang paling beruntung bagi klub asal London Barat tersebut.

Bagaimana tidak? Dengan kondisi yang bisa dibilang sedang tak stabil, namun The Blues bisa meraih double winner, yakni Piala FA dan Liga Champions.

Baca Juga
Baca Juga

Meraih gelar Liga Champions jelas menjadi sebuah kebanggaan karena trofi ini merupakan trofi pertama yang mereka rengkuh di sepanjang sejarah klub.

Didier Drogba selaku aktor kemenangan Chelsea dalam pertandingan melawan Bayern Munchen itu bahkan mengakui jika dirinya sempat mendapat sedikit ‘bantuan’ dari bintang Die Roten, Jerome Boateng.

“Saat itu sudah memasuki menit akhir dan yang kami pikirkan adalah bagaimana caranya bisa menciptakan gol balasan secepat mungkin,” kenang Drogba kepada ChelseaTV.

Didier Drogba, salah satu legenda klub Liga Inggris, Chelsea.

“Saat mendapat peluang dari sepak pojok yang diambil Juan Mata, saya langsung berlari untuk menyambar bola, di depan saya sebenarnya ada Frank Lampard, jadi maaf Lampard kalau saya merebut bola dari Anda, tapi saya lakukan itu hanya sebagai reflek atau naluri.”

Baca Juga
Baca Juga

“Ketika itu saya berlari kemudian melompat untuk menyundul bola, saat sedang ingin melompat bola, saya mendapat dorongan dari Jerome yang membuat laju saya semakin kencang sehingga sundulan saya pun juga menjadi lebih keras dan berhasil masuk ke gawang Munchen,” lanjut Drogba.

Gol dari Drogba tersebut membuat kedudukan menjadi sama kuat 1-1 setelah sebelumnya Thomas Muller membuka keungguan untuk Munchen.

Pada akhirnya, Chelsea berhasil menang melalui drama adu penalti, di mana Didier Drogba yang menjadi algojo terakhir berhasil membawa The Blues juara Liga Champions 2012.

ChelseaLiga ChampionsBayern MunchenDidier DrogbaKevin-Prince BoatengBola Internasional

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom