x

Ingin Pertahankan Ibrahimovic, AC Milan Harus 'Kunci' Sosok Ini

Rabu, 13 Mei 2020 15:28 WIB
Penulis: Yosef Bayu Anangga | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Keberadaan Paolo Maldini di jajaran direksi klub Serie A Italia AC Milan musim depan disebut menjadi kunci masa depan penyerang Zlatan Ibrahimovic.

INDOSPORT.COM – Keberadaan Paolo Maldini di jajaran direksi klub Serie A AC Milan musim depan disebut menjadi kunci masa depan penyerang Zlatan Ibrahimovic. Jika ingin mempertahankan Ibra, Milan wajib lebih dulu memastikan Maldini tidak akan hengkang dari posisinya saat ini.

Masa depan penyerang Swedia, Zlatan Ibrahomivic, di AC Milan hingga kini terus dispekulasikan. Meski kontraknya di Milan akan habis pada akhir Juni tahun ini, sang penyerang sebenarnya memiliki opsi perpanjangan satu tahun yang bisa diambil.

Namun, dilansir Football Italia, Ibrahimovic belum bisa dipastikan akan mengambil opsi tersebut meski ia memang menjadi sosok yang amat diandalkan di lini depan AC Milan. Ia akan melihat lebih dulu apakah Maldini yang kini menjadi Direktur Teknik masih akan bertahan musim depan atau tidak.

Baca Juga
Baca Juga

Jika sang bek kiri legendaris akhirnya meninggalkan Milan seiring kedatangan Ralf Rangnick sebagai pelatih baru, bisa dipastikan Ibra akan turut angkat kaki dari San Siro.

Situasi ini pun menimbulkan masalah pelik bagi Milan. Pasalnya, baru-baru ini Maldini justru terlibat pertikaian dengan manajemen terkait potensi kehadiran Ralf Rangnick sebagai pelatih baru musim depan.

Hal ini muncul akibat besarnya keinginan CEO Milan Ivan Gazidis yang berkeras mendatangkan Rangnick. Namun, tuntutan pria Jerman tersebut untuk mendapatkan kekuasaan manajerial penuh mengancam posisi Maldini sebagai Direktur Teknik dan Stefano Pioli sebagai pelatih saat ini.

Sebelumnya, pertikaian panas juga sudah sempat terjadi yang berujung pada pemecatan mantan legenda Milan lainnya, Zvonimir Boban, dari posisinya sebagai Direktur Olahraga.

Baca Juga
Baca Juga

Ibrahimovic sendiri sebenarnya baru didatangkan AC Milan dari LA Galaxy pada Desember 2019 lalu. Ia pun masih tetap tajam dengan mencetak 4 gol dari 8 pertandingan yang telah dijalaninya bersama Rossoneri, meski telah berusia 38 tahun.

Selain itu, Milan juga membutuhkan pengalaman yang dimiliki Ibrahimovic untuk ditularkan kepada skuat Milan yang mayoritas masih muda.

Dengan demikian, para petinggi Milan harus lebih dulu mengakhiri pertikaian mereka dengan Maldini dan memastikan sang bek kiri ini tetap bertahan di jajaran direksi musim depan, demi mengamankan keberadaan Ibrahimovic di lini depan mereka musim depan.

Serie A ItaliaAC MilanZlatan IbrahimovicPaolo MaldiniZvonimir BobanLiga ItaliaSepak BolaBerita Liga ItaliaRalf Rangnick

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom