x

Kiper Utama Persipura Sedih Tak Bisa Sholat Tarawih di Masjid

Kamis, 23 April 2020 14:32 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Penjaga gawang klub Liga 1 Persipura Jayapura, Dede Sulaiman dan keluarga sudah menyiapkan diri untuk menjalani ibadah puasa Ramadan.

INDOSPORT.COM - Penjaga gawang utama klub Liga 1 Persipura Jayapura, Dede Sulaiman dan keluarga sudah menyiapkan diri untuk menjalani ibadah puasa selama sebulan penuh mulai Jumat (24/4/20) besok.

Pun begitu, ia merasa ramadan kali ini sangat berbeda dengan bulan ramadan-ramadan sebelumnya, lantaran tak bisa menjalankan sholat tarawih di masjid karena pandemi virus corona.

Baca Juga
Baca Juga

Meski merasa sedih, namun Dede mendukung kebijakan tersebut yang dilakukan oleh pemerintah agar masyarakat bisa terhindar dari penyebaran virus corona.

"Cukup sedih yah tidak bisa sholat ke masjid, tapi kita harus patuhi kebijakan dari pemerintah agar pandemi ini segera berlalu," ujar Dede kepada awak redaksi berita olahraga INDOSPORT, Kamis (23/4/20).

Karena adanya kebijakan pemerintah tersebut, Dede dan keluarga berencana menggelar sholat tarawih selama Ramadan di rumah mereka sendiri.

"Ada rencana untuk sholat tarawih kita gelar di rumah sendiri bersama saudara-saudara saya, hanya khusus buat keluarga yang kebetulan tinggal berdekatan," pungkasnya.

Baca Juga
Baca Juga

Saat ini, Dede Sulaiman tengah berkumpul bersama keluarganya di Jakarta. Ia memilih pulang kampung karena skuat Persipura tengah diliburkan menyusul Liga 1 yang juga tengah dihentikan karena wabah virus corona.

Persipura JayapuraDede SulaimanLiga IndonesiaRamadanLiga 1Bola IndonesiaBerita Liga 1Virus Corona

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom