Jelang Kick-off Liga 2, Mitra Kukar Makin Klop dengan Jafri Sastra
INDOSPORT.COM â Klub sepak bola Mitra Kukar serius menatap kompetisi Liga 2 2020, dan mengusung target tinggi untuk promosi ke Liga 1. Salah satu langkah strategis yang dilakukan manajemen adalah mendatangkan pelatih berpengalaman, Jafri Sastra.
Menariknya, ini bukan kali pertama Jafri Sastra membesut Mitra Kukar. Sebelumnya, pelatih 54 tahun itu adalah sosok yang berjasa mengantarkan tim Naga Mekes meraih trofi Piala Jenderal Sudirman 2015, sebelum akhirnya turun kasta ke Liga 2 di akhir tahun 2018.
Bahkan, manajemen memberikan wewenang agar Jafri Sastra memilih sendiri para pemain yang akan memperkuat Mitra Kukar di Liga 2 2020, sehingga saat ini Naga Mekes diperkuat oleh sejumlah pemain berpengalaman, salah satunya adalah Bijahil Chalwa.
Striker 29 tahun itu pernah membela Persela Lamongan, Bhayangkara FC, dan Barito Putera di Liga 1, sebelum akhirnya menjajal kompetisi Liga 2 bersama Persik Kediri dan Sulut United. Kali ini, ia didapuk menjadi ujung tombak Mitra Kukar di bawah asuhan Jafri Sastra.
âAlhamdulillah persiapan sudah seratus persen, semua elemen tim siap menyambut kick-off Liga 2,â tukas Bijahil Chalwa kepada awak redaksi berita olahraga INDOSPORT, Selasa (10/03/20).
Bijahil Chalwa juga mengaku saat ini kondisi tim tengah dalam nuansa positif, terlebih kehadiran pelatih Jafri Sastra mampu membangun motivasi para pemain untuk sama-sama berjuang meraih puncak klasemen grup Timur dan naik kasta ke Liga 1.
âCoach JS pelatih yang bagus, dan pastinya berpengalaman di pentas Liga Indonesia. Saya cocok dengan gaya dan karakter Coach JS,â tambah Bijahil Chalwa.
Mitra Kukar akan mengawali laga pekan pertama kompetisi Liga 2 2020 dengan menjamu Martapura FC di Stadion Rondong Demang, Minggu (15/03/20) mendatang. Kemudian, Bijahil Chalwa dkk. akan kembali menjajal laga kandang kontra Kalteng Putra.