x

Turun di Babak Kedua, Egy Maulana Vikri Gagal Bantu Lechia Gdansk Tekuk Rubin Kazan

Rabu, 22 Januari 2020 17:10 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Penyerang muda Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, kembali diturunkan dalam laga uji coba bersama klub Polandia, Lechia Gdansk.

INDOSPORT.COM - Penyerang muda Timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, kembali diturunkan dalam laga uji coba bersama klub Polandia, Lechia Gdansk.

Egy Maulana Vikri diturunkan dalam uji coba Lechia Gdansk melawan Rubin Kazan pada Selasa (21/1/2020) kemarin. Uji coba tersebut merupakan rangkaian agenda pemusatan latihan Lechia Gdansk di Belek, Turki.

Baca Juga

Pemusatan latihan itu dilakukan untuk mematangkan tim jelang putaran kedua kompetisi kasta tertinggi Liga Polandia yang akan kembali bergulir pada 8 Februari 2020 mendatang.

Melawan klub Rusia, Rubin Kazan, Lechia Gdansk kebobolan lebih dulu pada menit ke-34 lewat sepakan Alexey Podberezkin.

Gol tunggal dari Rubin Kazan iyu bertahan hingga babak pertama selesai. Pada babak kedua, Lechia Gdansk mengganti hampir semua pemainnya tepatnya pada menit ke-48.

Nama Egy Maula Vikri pun ikut di masukan dan langsung bermain dengan ngotot. Anak emas Indra Sjafri itu sempat mendapatkan peluang pada menit ke-70.

Namun sepakan kaki kirinya masih bisa diamankan oleh penjaga gawang Rubin Kazan. Tanpa diguga, Egy Maulana Vikri justru langsung ditarik keluar dan digantikan oleh Sebastian Rugowski.

Baca Juga

Pemain sepak bola berusia 19 tahun itu tercatat hanya bermain selama 24 menit bersama Lechia Gdansk di laga uji coba ini. Alhasil, Lechia Gdansk pun gagal mencetak gol dan harus puas dengan kekalahan tipis 0-1.

Indra SjafriPolandiaTimnas IndonesiaBola InternasionalEgy Maulana VikriLechia GdanskSepak Bola

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom