x

Seto Nurdiyantoro Kaget Eks Bek Atletico Dipertahankan PSS Sleman

Jumat, 20 Desember 2019 17:22 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Keputusan manajemen klub Liga 1 PSS Sleman mempertahankan bek asal Spanyol, Alfonso De La Cruz dipertanyakan.

INDOSPORT.COM - Keputusan manajemen klub Liga 1 PSS Sleman mempertahankan bek asal Spanyol, Alfonso De La Cruz dipertanyakan. Langkah itu justru membuat kaget sang pelatih Seto Nurdiyantoro.

Seto tak habis pikir dengan keputusan manajemen yang akhirnya memperpanjang mantan bek Lorca Atletico (Liga Spanyol) itu. Pelatih berusia 45 tahun tersebut menegaskan tak pernah memberikan rekomendasi ke manajemen PSS Sleman untuk di pertahankan.

Baca Juga

"Dia (Alfonso) tidak masuk rekomendasi. Saya perlu klarifikasi, itu keputusan PT atau manajemen sebelum saya buat laporan dan rekomendasi. Saya juga tidak habis pikir," tegas Seto, Jumat (20/12/19).

Pelatih berlisensi Pro AFC itu memaparkan, ada beberapa alasan yang membuatnya memutuskan untuk tak merekomendasikan mantan bek Selangor FC itu untuk dipertahankan. Salah satunya pertimbangan teknis dan performa selama memperkuat tim Super Elang Jawa.

"Tentu ada pertimbangan, secara teknis dan non teknis. Semua ada penilaiannya dan memang Alfonso tidak masuk rekomendasi saya," tutup Seto Nurdiyantoro.

Baca Juga

Khusus pemain asing, PSS Sleman sendiri baru mengikat dua personel untuk Liga 1 2020. Selain Alfonso, gelandang Guilherme Batata juga akan memperkuat PSS musim depan.

PSS SlemanLiga InggrisLiga IndonesiaLiga 1Bola IndonesiaAlfonso De La CruzShopee Liga 1Seto NurdiyantoroBerita Liga 1

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom