Kalahkan Smalling dan AS Roma, Wonderkid Parma Diincar Manchester United
INDOSPORT.COM – Gelandang sayap Parma, Dejan Kulusevski, tengah menjadi perhatian pencari bakat Manchester United. Hal tersebut dimulai ketika Parma mengalahkan AS Roma pada pekan ke-12 Serie A Italia, Minggu (10/11/19).
Dilansir dari situs Manchester Evening News, pemandu bakat Manchester United awalnya hanya ingin memantau Chris Smalling, yang tengah dipinjamkan ke AS Roma. United diyakini sedang menilai apakah Smalling layak untuk kembali ke Old Trafford.
Namun, dalam laga tersebut, aksi Dejan Kulusevski mencuri perhatian. Ia tampil penuh dan tidak canggung bermain bersama Gervinho dan Andreas Cornelius. Staf United sendiri sudah mencatat laporan mengenai kemampuannya.
Kulusevski sudah mencetak dua gol dan lima assists dari 12 laga. Statistik lima assists sepanjang pekan ini pun juga dicatatkan gelandang top dunia seperti Angel Di Maria (Paris Saint-Germain) dan Kevin De Bruyne (Manchester City).
Pemain berusia 19 tahun yang dipinjam Parma dari Atalanta itu merupakan prospek cerah di masa depan. Namun, belum diketahui apakah pemain asal Swedia itu akan diburu Manchester United pada musim dingin mendatang.
Di bawah asuhan Ole Gunnar Solskjaer, Manchester United memang lebih banyak mengutamakan pemain muda. Hal itu terlihat dengan dua dari tiga rekrutan terbaru United, Daniel James dan Aaron Wan-Bissaka, yang masih di bawah 23 tahun. Dejan Kulusevski tentu berpeluang menjadi yang berikutnya.