4 Pemain Kesayangan yang Bisa Dibawa Luis Milla Andai Latih Timnas Indonesia Lagi
INDOSPORT.COM – Berikut 4 pemain kesayangan yang bisa saja dibawa Luis Milla andai benar-benar comeback ke Timnas Indonesia usai hasil mengecewakan yang diraih Simon McMenemy.
Timnas Indonesia asuhan Simon McMenemy kini tengah dalam sorotan usai babak belur di kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia. Selalu kalah di 4 laga membuat Timnas Indonesia seakan menjadi setingkat Guam dan Sri Lanka dalam kancah sepak bola Asia.
Oleh karena itu tagar Simon Out menggema dalam beberapa hari terakhir di jagat media sosial dengan harapan ada pergantian pelatih Timnas Indonesia. Dan ternyata itu semakin ramai ketika eks Sekjen PSSI, Ade Wellington menyebut nama Luis Milla bersedia comeback ke Timnas Indonesia.
Dalam perbincangannya dengan Sekretaris Menpora, Gatot S. Dewa Broto, yang dibagikan ke kalangan media termasuk INDOSPORT, Ade Wellington telah berbicara dengan Luis Milla. Dinyatakan bahwa Luis Milla siap jika ditunjuk kembali melatih Timnas Indonesia.
"Jadi mohon bantuan Pak Gatot untuk menyampaikan kepada para kandidat Ketum PSSI, siapapun yang terpilih untuk menunjuk Luis Milla menjadi Pelatih Timnas-nya,” kata Ade Wellington ke Sekretaris Menpora.
Luis Milla sendiri bukanlah sosok yang asing bagi suporter Timnas Indonesia karena dirinya pernah menggoreskan kenangan indah dalam kurun waktu 2017 hingga 2018. Andai benar Luis Milla kembali melatih Timnas Indonesia lagi, siapa saja pemain kesayangan yang bakal dibawa olehnya.
Septian David Maulana
Nama pertama yang sepertinya akan dibawa oleh Luis Milla adalah pemain kesayangannya yaitu Septian David Maulana. Septian David Maulana menjadi terkenal ketika dirinya bermain apik di SEA Games 2017 di bawah arahan Luis Milla.
Meski menempati posisi sebagai gelandang serang, ternyata Septian David Maulana mampu menjadi top skor di SEA Games 2017 dengan koleksi 3 golnya. Meski gagal membawa pulang medali emas di SEA Games 2017, tapi penampilan Septian David Maulana begitu apik.
Oleh karena itu, nama Septian David Maulana kembali dipanggil oleh Luis Milla untuk ajang Asian Games 2018. Meski lebih sering tampil dari bangku cadangan, tapi begitu diturunkan, Septian selalu tampil tidak mengecewakan dengan bukti satu asis di laga melawan Uni Emirat Arab pada babak 16 besar.
1. Febri Hariyadi
Winger lincah Persib Bandung, Febri Hariyadi juga masuk dalam deretan pemain kesayangan Luis Milla yang bisa saja dibawa ke Timnas Indonesia lagi. Kecepatan dan kelincahan menjadi senjata yang dimiliki Febri Hariyadi untuk memikat hati Luis Milla untuk menggunakan jasanya di 2 event penting.
SEA Games 2017 dan Asian Games 2018 menjadi 2 ajang akbar yang diikuti Febri Hariyadi karena dipercaya oleh Luis Milla. Dan suka atau tidak, bersama Luis Milla, penampilan Febri Hariyadi mengalami peningkatan pesat.
Febri Hariyadi menjadi tidak asal lari, lebih bijak dalam mengambil keputusan, serta dirinya mampu mencetak satu gol di SEA Games 2017. Namun begitu Luis Milla meninggalkan Indonesia, Febri Hariyadi mulai menurun secara peformanya.
Irfan Jaya
Di SEA Games 2017 memang Irfan Jaya belum dibawa oleh Luis Milla, tapi begitu masuk Asian Games, namanya mendadak menjadi harum. Penampilan apiknya bersama Persebaya Surabaya di Liga 1 tampak membuat Luis Milla kepincut untuk membawanya di ajang sebesar Asian Games 2018.
Hasilnya, Irfan Jaya mampu mencetak 2 gol di ajang Asian Games berkat arahan Luis Milla dari tepi lapangan. Penampilan Irfan Jaya saat itu begitu luar biasa dengan menyisir dari sisi lapangan, tetapi begitu mematikan dan cerdas dalam hal taktik.
Menariknya, sama seperti Febri Hariyadi, penampilan Irfan Jaya begitu bersinar ketika ditangani oleh Luis Milla. Namun setelah Luis Milla, peforma Irfan Jaya menurun di Timnas Indonesia, itu menjadi bukti kalau mungkin hanya Luis Milla yang bisa mengeluarkan potensi terbaiknya.
Rezaldi Hehanusa
Selama Luis Milla menangani Timnas Indonesia U-23 di ajang SEA Games 2017 dan Asian Games 2018, posisi bek kiri biasanya akan menjadi milik Rezaldi Hehanusa. Penampilan bek kiri andalan Persija Jakarta itu memang menarik dan sangat bagus di bawah arahan Luis Milla.
Kuat dalam bertahan, tetapi tetap berbahaya saat membantu penyerangan membuat Rezaldi Hehanusa selalu favorit untuk posisi bek kiri. Rezaldi Hehanusa memang diberkahi kemampuan individu yang apik dengan ditunjang sepakan jarak jauh yang keras nan terarah.
Andai Luis Milla kembali tangani Timnas Indonesia, tentu menjadi menarik untuk menunggu apakah Rezaldi Hehanusa bakal kembali dipanggil atau tidak. Itulah 4 pemain yang bisa saja membela Timnas Indonesia dengan syarat Luis Milla kembali melatih untuk menggantikan Simon McMenemy.