Karir Sepak Bola Tak Jelas, 3 Pemain AC Milan Ini Bakal Minggat?
INDOSPORT.COM - Tiga pemain sepak bola AC Milan, Pepe Reina, Lucas Biglia, dan Giacomo Bonaventura, berpotensi hengkang dari klubnya itu lantaran tidak memiliki masa depan yang jelas bersama Rossoneri.
Pada bursa transfer musim panas 2019 yang lalu, AC Milan memang jor-joran dalam rencana untuk membuang dan mendatangkan pemain baru. Namun, masih ada beberapa pemain yang gagal mereka lepas sampai bursa transfer tutup pada 2 September 2019.
Melansir dari laman portal berita olahraga Sempre Milan, kegagalan klub yang berjuluk Rossoneri dalam menjual beberapa pemain mereka membuat Pepe Reina, Lucas Biglia, dan Giacomo Bonaventura memiliki karir yang tidak jelas bersama Milan.
Klub sepak bola yang bertempat di San Siro itu memang pernah mencoba untuk mendepak Reina. Hal ini dikarenakan mereka sudah punya Gianluigi Donnarumma sebagai kiper utama. Situasi seperti ini akhirnya membuat Reina ingin pindah. Kabarnya, ia berniat untuk gabung Juventus.
Biglia juga pernah dirumorkan bakal dibuang oleh Milan. Hal itu disebabkan karena ia tergusur oleh datangnya dua pemain baru, Ismael Bennacer dan Rade Krunic. Ditambah lagi, kontrak gelandang berusia 33 tahun itu akan berakhir pada 2020. Hal ini memunculkan spekulasi bahwa ia siap angkat kaki dari San Siro.
Sama seperti Biglia, kontrak Bonaventura juga akan habis pada 2020. Ia sendiri pernah cedera delapan bulan yang membuat pihak klub sempat ingin melepasnya pada bursa transfer musim panas 2019. Namun sayang, hal tersebut tak berhasil. Situasi ini juga memberikan kemungkinan bahwa ia bisa hengkang dari Milan.
Meskipun perginya tiga pemain tersebut masih tahap spekulasi, tapi AC Milan sendiri memang sudah tidak terlalu mengandalkan mereka di musim ini (2019/20). Meski demikian, dalam sepak bola, segala sesuatu bisa terjadi. Sehingga, bisa jadi pihak Rossoneri berubah pikiran dan mempertahankan mereka.