x

Jelang Laga Timnas Indonesia vs Malaysia, Ini Janji Simon McMenemy

Rabu, 4 September 2019 16:09 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Lanjar Wiratri
Jumpa pers Timnas Indonesia jelang melawan Timnas Malaysia di Pra Piala Dunia 2019 yang dihadiri pelatih Simon MeCmenemy dan Kapten tim Andritany di Media Center Stadion GBK Senayan, Jakarta, Rabu (04/09/19).

INDOSPORT.COM - Pelatih Timnas Indonesia, Simon McMenemy, mengingatkan anak asuhnya agar fokus menjelang laga kontra Malaysia di kualifikasi Piala Dunia 2022, Kamis (05/09/19) di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta. Simon menegaskan laga melawan Malaysia tidak akan mudah meski skuat Garuda bermain di rumah sendiri.

Simon menilai, Malaysia bisa saja menciptakan prahara meski datang sebagai tim tamu. Tim Harimau Malaya juga memiliki pemain-pemain berkualitas yang patut diwaspadai.

Baca Juga

"Saya tak suka pakai bahasa psikologi, ini bukan melawan setan atau hantu tapi lebih ke persiapan mental. Mungkin ada gugup pas laga tapi sepanjang pemusatan latihan para pemain sudah kami ingatkan harus fokus sesuai rencana bagaimana menyerang dan bertahan," ujar Simon McMenemy.

"Kami harus konsentrasi selama 90 menit atau lebih. Kami harus fokus karena Malaysia punya pemain bagus dan dengan suporter kita bisa raih tiga poin," imbuh Simon.

Baca Juga

Lebih lanjut, Simon juga berbicara mengenai janjinya bersama Timnas Indonesia. Ia mengatakan siap membawa skuat Garuda berjaya dan telah menyampaikan ke-25 pemain yang ada saat ini untuk berjuang dan memberikan penampilan terbaik, sehingga meningkatkan kecintaan masyarakat pada sepak bola.

"Kalau buat janji sudah saya katakan ke 25 pemain saya, saat ini mereka ada depan pintu, mereka hanya tinggal mengetuknya dan mau masuk artinya sudah tak sabar bermain. Disini saya mau naikan kecintaan masyarakat ke sepak bola," tegasnya.
 

MalaysiaStadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK)Timnas IndonesiaBola InternasionalTimnas MalaysiaSimon McMenemyKualifikasi Piala Dunia 2022

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom