PSG Bantah Jalin Kesepakatan dengan Barcelona Terkait Neymar
INDOSPORT.COM – Direktur Olahraga Paris Saint-Germain (PSG), Leonardo Araujo, membantah rumor yang menyebut timnya telah menjalin kesepakatan dengan Barcelona terkait transfer Neymar.
Dilansir dari kanal berita sepak bola internasional Marca, PSG memang masih bernegosiasi dengan Barcelona perihal kepindahan Neymar. Namun kedua tim belum menemui titik terang karena kubu Blaugrana tak kunjung memenuhi permintaan Les Parisiens.
“Negosiasi belum berakhir. Tapi juga belum ada kesepakatan karena permintaan kami belum diterima,” ungkap Leonardo Araujo usai laga kontra Metz, Jumat (30/08/19) kemarin.
Meski tidak merinci apa saja yang diminta PSG pada Barcelona, Leonardo masih terus membuka peluang negosiasi dengan raksasa LaLiga Spanyol tersebut.
“Kami terbuka untuk membicarakan (transfer) pemain tapi memang belum ada kata sepakat. Posisinya jelas, jika ada tawaran memuaskan untuk Neymar, dia bisa meninggalkan PSG. Tapi saat ini tidak ada,” tegasnya.
Kendati demikian, eks pemain AC Milan itu menilai apa saja bisa terjadi sebelum penutupan bursa transfer Eropa awal pekan depan.
“Deadline (bursa transfer) adalah pada Senin tengah malam. Kita tidak memiliki batasan waktu lainnya,” ujar pria yang akrab disapa Leonardo tersebut.
Dalam sepekan terakhir, rumor kepindahan Neymar dari PSG ke Barcelona memang kian santer terdengar. Terakhir, Blaugrana coba menawarkan opsi peminjaman yang menyertakan Ousmane Dembele demi memulangkan sang megabintang asal Brasil ke Camp Nou.