Lawan Semen Padang, Teco Beri Peringatan untuk Pemain Bali United
INDOSPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra Teco, meluangkan banyak waktu untuk menyaksikan video pertandingan Semen Padang. Pelatih asal Brazil ini sudah paham tentang kekuatan tim Kabau Sirah, termasuk siapa yang harus diwaspadai.
Serdadu Tridatu sangat serius menatap partai lawan Semen Padang di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (09/08/19). Meski sang lawan merupakan penghuni dasar klasemen, kewaspadaan tinggi diusung Bali United.
Teco sudah banyak menyaksikan rekaman pertandingan Semen Padang. Termasuk ketika Semen Padang tampil tanpa Karl Max Barthelemy dan Mario Barcia. Baginya, jika esok Semen Padang kembali tampil tanpa Karl Max dan Mario, hal tersebut tak mengurangi kekuatan tim.
"Saya sudah lihat, ada beberapa pertandingan tanpa dua (pemain) asing, Saya pikir itu bukan masalah buat Semen Padang. Mereka punya pemain lain yang sudah lama main di Liga," ucap Teco usai memimpin latihan di Lapangan Samudra, Legian, Kuta, Badung, Rabu (07/08/19).
Irsyad Maulana jadi salah satu pemain yang diwaspadai. Dalam rekaman pertandingan Semen Padang, Irsyad termasuk yang kelihatan menonjol di sektor sayap. Teco memastikan barisan depan Semen Padang tak akan diberi ruang untuk menciptakan peluang, termasuk Irsyad.
"Sistem bertahan harus berjalan dengan bagus, harus marking bagus, agar pemain lawan tidak punya peluang untuk cetak gol," tutur Teco.
Teco memastikan, Bali United akan tampil maksimal, seperti menghadapi lawan-lawan sebelumnya. Tak ada sedikit pun rasa meremehkan, meski Semen Padang belum menang dalam 10 pertandingan.