x

Harry Maguire Segera Datang, Siapa Bek Manchester United yang Layak Jadi Tandemnya?

Senin, 15 Juli 2019 20:20 WIB
Editor: Coro Mountana
Harry Maguire (kanan) saat berduel dengan Jesse Lingard.

INDOSPORT.COM – Kabar gembira bagi anda penggemar Manchester United karena Harry Maguire disebut akan segera datang, tapi siapa bek yang cocok menjadi tandemnya?

Seperti yang dilaporkan oleh Mirror, Manchester United disebut telah menyetujui transfer Harry Maguire dari Leicester City dengan mahar mencapai 80 juta pounds atau setara 1,4 triliun rupiah. Tentu itu menjadi hal yang menyenangkan bagi Manchester United.

Baca Juga

Pasalnya di musim lalu, Manchester United memiliki pertahanan yang sangat buruk di Liga Primer Inggris. Tampil dalam 38 laga, Manchester United kebobolan sebanyak 54 gol sekaligus menjadikannya sebagai pertahanan terburuk kesepuluh.

Baca Juga

Tapi sepertinya pendukung Manchester United perlu menahan diri karena masih belum ada kabar resmi akan kedatangan Maguire. Alangkah lebih baik mari kita pikirkan siapa bek Manchester United saat ini yang cocok untuk menjadi tandem Maguire, bukan begitu?


1. Siapa Tandem Harry Maguire?

Harry Maguire, pemain Leicester City.

Untuk saat ini, Manchester United memiliki 6 bek tengah jika ditambah Maguire bila sudah diresmikan, maka akan jadi 7. Keenam bek tengah yang dimiliki Manchester United saat ini adalah Victor Lindelof, Eric Bailly, Phil Jones, Chris Smalling, Marcos Rojo, dan Axel Tuanzebe.

Melihat dari daftar pemain yang ada, mudah untuk mengatakan kalau Tuanzebe tidak akan menjadi yang utama karena statusnya sebagai pemain muda. Lalu jika melihat statistik musim lalu, Marcos Rojo sepertinya akan masuk dalam daftar jual karena usia dan jarangnya ia bermain.

Dari keempat nama yang tersisa seperti Bailly, Jones, Smalling, hingga Lindelof, memang merekalah yang menjadi bek inti secara bergantian di musim lalu. Namun bila melihat kecocokan gaya bermain dengan Maguire, maka jawabannya adalah Lindelof.

Victor Lindelof

Seperti yang dilaporkan oleh Manchester Evening News, Maguire dan Lindelof merupakan duet bek tengah yang saling melengkapi. Maguire yang berstatus sebagai bek Timnas Inggris memiliki statistik baik dalam hal block, interception, duel udara, hingga persentase umpan akurat.

Di musim lalu, Maguire mencatatkan 18 blocks, 37 interceptions, dan 85,58 persen umpan akurat. Dengan catatan itu, Maguire bisa diandalkan menjadi figur kunci dalam memainkan strategi serangan balik.

Sedangkan Lindelof, merupakan sosok bek yang memiliki kemampuan tekel dan membaca permainan lebih baik dari Maguire. Sehingga jika dipasangkan, pertahanan Manchester United akan semakin solid berkat kehadiran Maguire-Lindelof yang saling melengkapi satu sama lain.

Bursa TransferManchester UnitedMarcos RojoLeicester CityChris SmallingPhil JonesEric BaillyLiga InggrisVictor LindelofHarry MaguireSepak Bola

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom