x

Resmi! Aaron Wan-Bissaka Jadi Pemain Baru Manchester United

Sabtu, 29 Juni 2019 18:35 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
Aaron Wan-Bissaka resmi berseragam Manchester United.

INDOSPORT.COMAaron-Wan Bissaka resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Manchester United untuk musim 2019/20. Ia mendapatkan kontrak selama lima tahun dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Dilansir dari situs resmi Manchester United, bek kanan berusia 21 tahun ini didatangkan usai menjalani musim penuh pertamanya dengan fantastis di Crystal Palace. Ia mendapatkan gelar pemain terbaik versi pemain dan suporter Palace berkat performa apiknya.

Sang pemain mengaku bersyukur mendapatkan kesempatan bermain di klub sebesar United. Ia berkata bahwa tidak banyak pemain muda seperti dirinya yang mendapatkan kesempatan seperti ini.

Baca Juga

“Sungguh perasaan yang luar biasa dan sangat terhormat bisa berseragam Manchester United. Saya tidak sabar untuk bergabung dengan skuat United dalam persiapan tur pramusim,” ujar Wan-Bissaka.

Baca Juga

Sementara itu, manajer Ole Gunnar Solskjaer menyatakan kepuasannya bisa merekrut sang pemain. Ia mengatakan bahwa pemain keturunan Republik Demokratik Kongo itu merupakan salah satu calon bek terbaik Liga Primer Inggris masa depan.

“Ia memiliki talenta, etos kerja, dan mentalitas yang Manchester United butuhkan. Ia adalah tipe pemain yang kami butuhkan untuk terus berkembang. Saya sangat senang dengan kedatangannya dan kami tak sabar melihat perkembangannya di sini,” ucap Solskjaer.

Kabar bergabungnya Wan-Bissaka sendiri telah dibocorkan oleh fotografer yang sering bertugas untuk United, Craig Norwood. Ia ditebus oleh Manchester United dengan perkiraan biaya 54 juta euro (866 miliar rupiah). Dengan banderol ini, ia menjadi bek termahal yang pernah dibeli oleh The Red Devils.

Bursa TransferManchester UnitedLiga Primer InggrisLiga InggrisBola InternasionalAaron Wan BissakaSepak BolaBerita Transfer

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom