x

Hambali Tolib Jadi Sorotan Media Pencari Bakat Asal Inggris

Jumat, 28 Juni 2019 22:04 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Isman Fadil

INDOSPORT.COMMuhammad Hambali Tolib mendapatkan sorotan komunitas pencari bakat pesepak bola muda asal Inggris, Labnation Scout Football. Pemain yang sedang menjalani trial di NK Lokomotiva Zagreb ini dinilai memiliki beberapa atribut unggulan.

Pemain berusia 19 tahun ini dikatakan memiliki tiga atribut utama, yakni kaki kiri yang kuat,  keseimbangan badan, dan kontrol bola yang baik. Dengan kemampuan tersebut, pemain yang didatangkan dari Persela Lamongan ini dihargai 25 ribu euro (sekitar 402 juta rupiah).

Ia juga mendapatkan sorotan atas penampilannya di Timnas Indonesia U-23. Ia tercatat telah membukukan tiga penampilan dan satu gol. Ia terakhir kali membela Garuda Muda dalam ajang Merlion Cup 2019 di Singapura.

Baca Juga

Sejauh ini, ia telah bermain untuk dua klub besar di kompetisi sepak bola Indonesia. Kedua klub itu adalah Sriwijaya FC dan Persela.

Baca Juga

Hambali kini masih menjalani pemusatan latihan bersama Lokomotiva. Jika ia menunjukkan performa terbaiknya, bukan tak mungkin ia akan diikutsertakan ke Belanda dan Belgia untuk beruji coba dengan beberapa klub di sana.

Sejauh ini, ia telah memperlihatkan aksinya ketika berhasil mencetak gol tendangan bebas jarak dekat di salah satu laga uji coba melawan Karlovac pada menit ke-86. Dalam laga tersebut, ia mencetak gol terakhir dan memenangkan Lokomotiva dengan skor 8-2.

Persela LamonganSriwijaya FCTimnas Indonesia U-23Bola InternasionalSepak BolaHambali TholibMuhammad Hambali TolibNK Lokomotiva Zagreb

Berita Terkini

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom