Pesta Flare Final Liga Champions di Bandung Jadi Bahan Perbincangan Media Liverpool
INDOSPORT.COM - Pesta flare yang diadakan ribuan Bigreds Bandung di Stadion Siliwangi Bandung mendapat sorotan dari media kota Liverpool, Liverpool Echo.
Klub sepak bola Liverpool berhasil menjuarai Liga Champions 2018/19 setelah menekuk Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 di Stadion Wanda Metropolitano, Madrid, Minggu (02/06/19) dini hari WIB. Ini menjadi trofi keenam bagi klub yang bermarkas di Anfield tersebut.
Pendukung setia Liverpool di seluruh dunia pun dengan gembira merayakan kesuksesan The Reds di ajang sepak bola paling elit di Eropa tersebut.
Yang cukup menarik perhatian dari Final Liga Champions 2018/19 ini adalah acara nonton bareng yang digelar oleh Big Reds Bandung.
Lebih dari lima ribu suporter The Reds memadati Stadion Siliwangi untuk menyaksikan penampilan Mohamed Salah dkk di layar lebar yang telah dipersiapkan.
Kemenangan Liverpool disambut dengan gegap gempita flare dan kembang api yang dinyalakan para suporter yang hadir.
Melalui akun instragram Big Reds Bandung, cahaya merah dari flare menyinari kawasan Stadion Siliwangi dengan asap tebal membungbung ke angkasa.
Mereka juga menyanyikan lagu berjudul We Are The Champions milik band asal Inggris, Queen. Kemeriahan selebrasi fans di Bandung ini pun turut diberitakan media asal Liverpool, Liverpool Echo.